HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KETERCAPAIAN KOMPETENSI KASUS DAN KETERAMPILAN KLINIS MAHASISWA DENGAN NILAI AKHIR Studi terhadap Mahasiswa Kepaniteraan Klinik Bagian Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Unissula

Putri, Estika Harum Jasa (2016) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KETERCAPAIAN KOMPETENSI KASUS DAN KETERAMPILAN KLINIS MAHASISWA DENGAN NILAI AKHIR Studi terhadap Mahasiswa Kepaniteraan Klinik Bagian Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Unissula. Undergraduate thesis, Fakultas Kedokteran UNISSULA.

[img] Text
cover_1.pdf

Download (334kB)
[img] Text
abstrak_1.pdf

Download (85kB)
[img] Text
daftar isi_1.pdf

Download (185kB)
[img] Text
bab I_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (93kB)
[img] Text
bab II_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB)
[img] Text
bab III_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (317kB)
[img] Text
bab IV_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (353kB)
[img] Text
bab V_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB)
[img] Text
daftar pustaka_1.pdf

Download (93kB)

Abstract

Mahasiswa kepaniteraan klinik memiliki beragam tantangan pada masa kepaniteraan klinik. Tipe rumah sakit yang berbeda mempengaruhi ketersediaan dan variasi kasus untuk proses pembelajaran sehingga mahasiswa kepaniteraan klinik terpapar kasus yang berbeda, dengan demikian capaian kompetensi masing-masing mahasiswa berbeda pula. Kompetensi mahasiswa kepaniteraan klinik dalam menangani kasus dan keterampilan klinis dinilai dengan penilaian proses dan penilaian akhir kemudian diolah menjadi nilai akhir bagian yang mencerminkan hasil belajar selama proses kepaniteraan klinik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara persepsi mahasiswa terhadap capaian kompetensi dalam menangani kasus dan keterampilan klinis dengan nilai akhir pada bagian Ilmu Penyakit Dalam di Fk Unissula. Penelitian dilakukan dengan membagikan kuesioner yang berisi daftar penyakit dan keterampilan klinis kepada 107 mahasiswa kepaniteraan klinik bagian Ilmu Penyakit Dalam FK Unissula yang dibagikan di akhir masa kepaniteraan klinik dan didapatkan sampel sebanyak 67 responden. Selanjutnya dilakukan coding pada data menjadi tercapai dan tidak tercapai yang mengacu pada SKDI, kemudian dibuat persentasenya. Untuk mengetahui hubungan antara nilai akhir bagian dengan persepsi capaian kompetensi mahasiswa kepaniteraan klinik bagian Ilmu Penyakit Dalam Universitas Islam Sultan Agung, maka digunakan analisis korelasi pearson yang sebelumnnya dilakukan uji normalitas terlebih dahulu. Rata-rata nilai akhir responden adalah 76,96. Rata rata persentase capaian kompetensi kasus/penyakit adalah 39,76% dan persentase capaian keterampilan klinis sebesar 42,44%. Pada uji Kolmogorov-Smirov didapatkan nilai p=0,2 sehingga data dinyatakan normal dan uji korelasi Pearson didapatkan p=0,321. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara persepsi capaian kompetensi dengan nilai akhir bagian. Kata kunci : kompetensi, persepsi, nilai akhir bagian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 09 Sep 2016 02:31
Last Modified: 09 Sep 2016 02:31
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/4980

Actions (login required)

View Item View Item