HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU DAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIORI KABUPATEN REMBANG

SAFHIRA, CALISTA FAUSTINE (2025) HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU DAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIORI KABUPATEN REMBANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Kebidanan_32102100049_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (163kB)
[img] Text
Kebidanan_32102100049_fullpdf.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Berdasarkan data dari World Health Organiation (WHO) pada tahun 2021, negara-negara yang memberikan ASI eksklusif hanya 42% dan ditargetkan mencapai 75%. Begitu juga dengan cakupan pemberian ASI di Indonesia juga masih rendah. Hal ini dilihat dari data Profil Kesehatan Indonesia bahwa pada tahun 2021 yaitu 69,0 %, hal ini masih jauh dari target yang ditetapkan yaitu 80%Hasil studi pendahuluan menunjukkan 40% ibu mempunyai pengetahuan yang kurang mengenai ASI eksklusif dan 60% ibu merasa tidak mendapatkan dukungan yang baik dari suami. Tujuan Penelitian: tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan tingkat pengetahuan ibu dan dukungan suami dengan pemberian ASI eksklusif di Puskesmas Kaliori Kabupaten Rembang. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan yaitu ibu yang mempunyai bayi umur 0-6 bulan. Metode pengambilan sampling menggunakan sampling berjumlah 44 ibu. Analisi data menggunakan Chi-Square. Hasil Penelitian: Sebagian besar responden 59,1% memberikan ASI eksklusif. Sebanyak 54,5% responden mempunyai tingkat pengetahuan ibu yang baik dan 59,1% responden mendapat dukungan dari suami. Hasil analisis uji chi square menunjukan ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian ASI eksklusif (P-Value = 0,001) dan ada hubungan dukungan suami dengan pemberian ASI eksklusif (P-Value = 0,001). Kesimpulan: Ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu dan dukungan suami dengan pemberian ASI eksklusif. Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan ibu, Dukungan Suami, Pemberian ASI Eksklusif

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Fakultas Farmasi
Fakultas Farmasi > S1 Kebidanan
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 14 Jul 2025 06:23
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/40522

Actions (login required)

View Item View Item