NURJANAH, TITA NIA (2025) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN PRODUK CHOCOLATE CHARACTER “HEAVEN MELTY’’ DALAM MENINGKATKAN BRAND AWARENESS. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
![]() |
Text
Ilmu Komunikasi_32802100095_fullpdf.pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
Ilmu Komunikasi_32802100095_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (550kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh komunikasi pemasaran yang belum efektif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran chocolate character heaven & melty dalam meningkatkan brand awareness. adapun permasalahanya adalah Coklat Karakter Heaven Melty yang merupakan produk kecil dan telah dikenal oleh banyak kota lain, namun ironisnya, di daerah asalnya sendiri, produk ini belum banyak diketahui oleh masyarakat. Padahal, coklat ini memiliki rasa dan variant yang unik sekaligus kualitas yang baik, sehingga layak untuk dikenal dan dinikmati oleh lebih banyak orang terutama dari asalnya sendiri. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif dan menggunakan paradigma interpretif. Teori yang menjadi landasan penelitian ini adalah teori Integrate Marketing Communication (IMC) dan konsep marketing mix 4p. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi pemasaran PT Heaven Melty efektif untuk meningkatkan brand awareness melalui periklanan, promosi penjualan, jalinan hubungan dengan konsumen, Digital marketing, dan Content marketing. Adapun keterbatasan dalam penelitian ini adalah keterbatasan teori, penelitian ini hanya menggunakan teori integrated marketing communication. Keterbatasan ini dapat mengurangi kedalaman analisis, karena tidak mempertimbangkan teori-teori lain yang mungkin relevan untuk memahami berbagai dinamika yang terjadi dalam konteks komunikasi pemasaran chocolate character heaven & melty dalam meningkatkan brand awareness. Penelitian selanjutnya disarankan untuk dilakukan secara lebih komprehensif dan mempertimbangkan teori lain atau menggunakan metode kuantitatif untuk menghasilkan data yang lebih representatif. Kata kunci : Strategi Komunikasi Pemasaran, Chocolate Character Heaven Melty, Brand Awareness
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Pustakawan 4 UNISSULA |
Date Deposited: | 08 May 2025 04:18 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/40400 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |