GAMBARAN PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG DETEKSI DINI STUNTING PADA BALITA DI KELURAHAN BANGETAYU KULON

Ibadi, Nurul (2025) GAMBARAN PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG DETEKSI DINI STUNTING PADA BALITA DI KELURAHAN BANGETAYU KULON. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Ilmu Keperawatan_30902100172_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Ilmu Keperawatan_30902100172_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (51kB)

Abstract

ABSTRAK Nurul Ibadi GAMBARAN PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG DETEKSI DINI STUNTING PADA BALITA DI KELURAHAN BANGETAYU KULON 56 hal + 6 tabel + 2 gambar + 13 lampiran + xiv Latar belakang Stunting merupakan masalah kesehatan yang signifikan, terutama di negara berkembang, dan dapat berdampak jangka panjang pada pertumbuhan dan perkembangan anak. Masih tinggi angka stunting dipengaruhi dengan pemahaman orang tua tentang deteksi dini stunting sehingga mampu meningkatkan upaya pencegahan orang tua. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran pengetahuan orang tua tentang deteksi dini stunting Metode Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan desain survei, melibatkan 293 responden yang merupakan orang tua balita. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang mengukur tingkat pengetahuan orang tua mengenai stunting dan deteksi dini. Penelintian ini menggunakan consekutif sampling, penelitian ini mempunyai 2 data yaitu data kategorik dan data numerik, data kategorik meliputi karaktersitik responden, pengetahuan responden, dan pekerjaan orang tua sedangkan data numerik yaitu usia Hasil penelitian menunjukkan dari 293 responden, karakteristik pendidikan menunjukkan bahwa tidak ada responden yang tidak bersekolah. Sebanyak 3,8% memiliki latar belakang pendidikan SD, 11,9% SMP, 58,4% SMA, dan 25,9% telah menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi. Dalam hal pekerjaan, 65,5% responden berprofesi sebagai ibu rumah tangga (IRT), 2% sebagai pegawai negeri, 27,6% sebagai pegawai swasta, 4,4% sebagai pedagang, dan 3% bekerja di sektor lain. Sedangkan analisis karakteristik usia responden menunjukkan bahwa median usia adalah 32 tahun, dengan usia terendah 20 tahun dan tertinggi 57 tahun. Selain itu, data mengenai pengetahuan responden menunjukkan bahwa 82,3% memiliki tingkat pengetahuan yang tinggi, sedangkan 17,7% berada pada tingkat pengetahuan yang sedang. Simpulan masih perlu upaya untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang deteksi dini stunting karena hasil penelitian masih ada respondon yang berpengetahuan sedang. Kata kunci : stunting, deteksi dini, pengetahuan orang tua

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 30 Apr 2025 03:33
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/39732

Actions (login required)

View Item View Item