Khubatillah, Kamilah (2025) HUBUNGAN ANTARA STATUS GIZI DENGAN KUALITAS HIDUP PASIEN YANG MENJALANI HEMODIALISIS Studi Observasional Terhadap Pasien Chronic Kidney Disease (CKD) di RSI Sultan Agung Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
![]() |
Text
Kedokteran Umum_30102100114_fullpdf.pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
Kedokteran Umum_30102100114_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (67kB) |
Abstract
Hemodialisis merupakan terapi pengganti ginjal yang dilakukan rutin pada pasien Chronic Kidney Disease stadium lima. Pasien CKD dapat mengalami perubahan status gizi yang disebabkan sindrom uremia karena menimbulkan efek mual muntah sehingga kehilangan nafsu makan serta hilangnya zat gizi seperti protein, glukosa, vitamin larut air saat proses hemodialisis. Hemodialisis membutuhkan waktu lama sehingga bisa menimbulkan stress dan kelelahan lalu berpengaruh pada kualitas hidupnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara status gizi dengan kualitas hidup pasien CKD yang menjalani hemodialisis di RS Islam Sultan Agung Semarang. Penelitian observasional dengan rancangan cross sectional dengan menggunakan teknik total sampling. Jumlah sampel penelitian ini adalah 70. Penelitian dilakukan pada bulan November – Desember 2024. Data status gizi menggunakan perhitungan indeks massa tubuh yang diukur secara langsung dengan jenis data ordinal. Data kualitas hidup pasien diambil dengan pengisian atau wawancara kuesioner WHOQOL-BREF dan data berskala ordinal. Data dianalisis menggunakan spearman-Rho. Hasil penelitian menunjukkan 31,4% pasien memiliki status gizi gemuk, 55,7% normal dan 12,9% kurus, sedangkan kualitas hidupnya 40% baik, 22,9% sedang dan 37,1% buruk. Hasil uji spearman-Rho diperoleh nilai p value = 0,006 (p<0,05) yang menunjukkan bahwa terdapat korelasi atau hubungan yang bermakna antara status gizi dengan kualitas hidup pasien, sedangkan untuk nilai korelasinya didapatkan sebesar 0,324 yang berarti korelasi positif dengan kekuatan lemah. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang lemah antara status gizi dengan kualitas hidup pasien CKD yang menjalani hemodialisis di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang. Kata kunci: Status Gizi, Kualitas Hidup, Chronic Kidney Disease (CKD)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter |
Depositing User: | Pustakawan 5 UNISSULA |
Date Deposited: | 24 Apr 2025 02:16 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/39077 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |