Astuti, Luhur Feby (2024) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERITA INSPIRATIF PADA SISWA KELAS IX MTS AL-FALAHIYAH LAJER DENGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
![]() |
Text
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia_34101800022_fullpdf.pdf Download (3MB) |
![]() |
Text
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia_34101800022_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (106kB) |
Abstract
Masalah yang dikaji dalam penelitian ini berupa peningkatan menulis cerita inspiratif dan perubahan perilaku peserta didik setelah menggunakan model pembelajaran problem based learning. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui proses pelaksanaan model pembelajaran problem based learning guna meningkatkan kemampuan menulis cerita inspiratif pada peserta didik kelas IX Mts Al-Falahiyah, (2) untuk mengetahui perubahan sikap peserta didik kelas IX MTs Al-Falahiyah setelah menggunakan model pembelajaran problem based learning. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Penelitian kualitatif berupa analisis data yang diperoleh dari hasil wawancara, kemudian semua data yang diperoleh digunakan untuk menganalisis data kualitatif melalui data nontes. Penelitian kuantitatif sendiri berupa menghitung nilai rata- rata yang diperoleh secara keseluruhan dalam tes menulis cerita inspiratif dengan model pembelajaran problem based learning pada tindakan prasiklus, siklus I, dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan penilaian pada prasiklus peserta didik mendapatkan nilai rata-rata 64,81. Kemudian pada siklus I di mana peserta didik telah menggunakan model pembelajaran problem based learning memeroleh nilai rata-rata 75,13. Dan pada hasil penilaian siklus II kembali mengalami peningkatan dengan nilai rata-rata 78,54 dari jumlah peserta didik. Dari mulai prasiklus, siklus I sampai dengan siklus II diketahui peserta didik mampu menaikkan jumlah nilai. 21 peserta didik dari 22 menyebutkan bahwa model pembelajaran problem based learning mudah dipahami sehingga tampak lebih semangat dalam menulis teks cerita inspiratif. Sebagian besar peserta didik memiliki minat dalam menulis sebuah teks cerita inspiratif, hal ini terlihat dari meningkatnya nilai dari tahap prasiklus sampai dengan siklus II. Kata kunci: Keterampilan menulis, Cerita inspiratif, dan Problem Based Learning
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 07:05 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/38831 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |