Setyawati, Indri (2024) KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA PADA MATERI SPLTV BERDASAR SISTEM KOGNITIF TAKSONOMI MARZANO DITINJAU DARI SELF-REGULATION LEARNING. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
Pendidikan Matematika_34201700013_fullpdf.pdf Download (5MB) |
|
Text
Pendidikan Matematika_34201700013_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (164kB) |
Abstract
Salah satu tujuan umum pembelajaran matematika yang dirumuskan Permendikbud No 21 Tahun 2016, dalam deksripsi kompetensi inti pada aspek keterampilan adalah siswa dituntut untuk menunjukkan keterampilan menalar secara kritis. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis siswa berkemampuan tinggi dalam memecahkan masalah spltv kelas x berdasarkan level kognitif taksonomi marzano ditinjau dari self-regulation learning, 2) mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis siswa berkemampuan sedang dalam memecahkan masalah spltv kelas x berdasarkan level kognitif taksonomi marzano ditinjau dari self-regulation learning, 3) mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis siswa berkemampuan rendah dalam memecahkan masalah spltv kelas x berdasarkan level kognitif taksonomi marzano ditinjau dari self-regulation learning. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian adalah 6 siswa kelas X MIPA 4 dengan 2 subjek kemampuan penalaran matematis tinggi dan srl tinggi, 2 subjek dengan kemampuan penalaran matematis sedang dan srl sedang, dan 2 subjek dengan kemampuan penalaran matematis rendah dan srl rendah. Teknik pengumpulan dara menggunakan: 1) Angket, 2) Tes, 3) Wawancara, 4) Dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis data dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini adalah: 1) kemampuan penalaran matematis siswa dengan kemampuan penalaran matematis tinggi dan srl tinggi memenuhi indikator mengajukan dugaan, melakukan manipulasi matematis, menyusun bukti, memberikan bukti terhadap kebenaran solusi, mampu menarik kesimpulan dari pernyataan dan mampu memeriksa keshahihan suatu argumen; 2) kemampuan penalaran matematis siswa dengan kemampuan penalaran matematis sedang dan srl sedang memenuhi indikator mengajukan dugaan dan melakukan manipulasi matematis; 3) kemampuan penalaran matematis siswa dengan kemampuan matematis rendah dan srl rendah tidak memenuhi semua indikator. Kata kunci: Kemampuan Penalaran Matematis, level kognitif, Taksonomi Marzano, Self-Regulation Learning.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 05 Aug 2024 04:26 |
Last Modified: | 05 Aug 2024 04:26 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/35227 |
Actions (login required)
View Item |