REKONSTRUKSI REGULASI PENGELOLAAN DANA DESA DALAM RANGKA MENINGKATKAN KUALITAS PEMBANGUNAN BERBASIS NILAI KEADILAN

Rahmatullah, Mamat (2024) REKONSTRUKSI REGULASI PENGELOLAAN DANA DESA DALAM RANGKA MENINGKATKAN KUALITAS PEMBANGUNAN BERBASIS NILAI KEADILAN. Doctoral thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Program Doktor Ilmu Hukum_10302000043_fullpdf.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Program Doktor Ilmu Hukum_10302000043_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk menganalisis dan menemukan regulasi pengelolaan dana desa dalam rangka meningkatkan kualitas pembangunan belum berbasis nilai keadilan. Untuk menganalisis dan menemukan kelemahan- kelemahan regulasi pengelolaan dana desa dalam rangka meningkatkan kualitas pembangunan saat ini. Untuk mengkontruksi regulasi pengelolaan dana desa dalam rangka meningkatkan kualitas pembangunan berbasis nilai keadilan. Metode pendekatan yang digunakan adalah socio-legal. Jenis penelitian hukum yang digunakan adalah deskriptif. Pendekatan yang diterapkan untuk membahas permasalahan di atas melalui pendekatan deskriptif kualitatif. Dan data sekunder diperoleh dari studi kepustakaan yang berkaitan dengan Grand Theory, Middle Theory dan Applied Theory. Hasil penelitian ini adalah Regulasi Pengelolaan Dana Desa Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pembangunan Belum Berbasis Nilai Keadilan. Pengelolaan dana desa berbasis pemerataan, tidak di perrimbakan jumlah penduduk, luas wilayah dan potensi desa. Tidak mempunyai skala priotas dalam prngeloaannya khususnya pengentasan kemiskinan, peningkatan kualitas SDM, potensi ekonomi lokasi serta lingkungan hidup. Kelemahan-Kelemahan Regulasi Pengelolaan Dana Desa Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pembangunan Saat Ini, tidak ada pendampingan, BPD lemah perannya, masa jabatan kepala desa 8 tahun bisa dipilih 2 kali lagi, banyak terjadi penyelewengan dana desa, tindak pidana korupsi meningkat. Rekonstruksi Regulasi Pengelolaan Dana Desa Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pembangunan Berbasis Nilai Keadilan. Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas UndangUndang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa Pasal 72A Pendapatan Desa sebagaimana pengelolaannya berprinsip pemerataan dengan mendasarkan pada prioritas (kebutuhan dasar masyarakat, sarana prasarana, potensi ekonomi yang daya saing global, dan pembangunan lingkungan yang berkelanjutan) Kata Kunci : Rekonstruksi, Regulasi, Pengelolaan Dana Desa, Pembangunan, Nilai Keadilan

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Program Doktor Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 05 Aug 2024 04:09
Last Modified: 05 Aug 2024 04:09
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/35191

Actions (login required)

View Item View Item