PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA MELALUI P5 (PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA) DI MA SHOLAHUDDIN DEMAK KELAS X SEMESTER GASAL TAHUN 2023/2024

NUFUS, AHSAN (2024) PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA MELALUI P5 (PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA) DI MA SHOLAHUDDIN DEMAK KELAS X SEMESTER GASAL TAHUN 2023/2024. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31502000007_fullpdf.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31502000007_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (392kB)

Abstract

Kurikulum merdeka adalah kurikulum yang mengkolaborasikan model pembelajaran kokulikuler di dalam kegitan belajar mengajar, di mana kokulikuler merupakan sebuah pendalaman atas materi yang telah disampaikan di dalam kelas. Pada dasarnya model pembelajaran semacam ini menekankan pada pemahaman yang lebih mendalam dari peserta didik serta penguatan daya ingat, karena dibarengi dengan praktik atau kegiatan yang merangsang penguatan dalam pemahaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh Penguatan Profil Pelajar Pancasila melalui program P5 dan manfaatnya guna menunjang keberlangsungan pembelajaran peserta didik dalam kaitannya tentang pendidikan karakter di MA Sholahudin Demak. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif yang menghasilkan data yang akurat sesuai dengan masalah yang diteliti, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini yaitu kepala sekolah, waka kurikulum, guru dan peserta didik. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan penguatan nilai karakter peserta didik mulai terbangun, mulai dari rasa tanggung jawab, berani berekspresi dan berbicara didepan umum, toleransi, mampu bekerja sama serta memecahkan masalah dengan musyawarah untuk mufakat. Selain penguatan nilai karakter, hal penting yang didapat peserta didik adalah meningkatnya kreatifitas dan kepercayaan diri dalam menjalankan aktifitas kehidupan sehari-hari, dimana hal ini diharapkan menjadi dorongan mental dan pengalaman berkesan bagi peserta didik dikehidupannya mendatang. Kata kunci: Implementasi, Pendidikan Karakter, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam)
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 01 Aug 2024 02:04
Last Modified: 01 Aug 2024 02:04
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/35041

Actions (login required)

View Item View Item