IMPLEMENTASI KEGIATAN PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) DALAM KURIKULUM MERDEKA PADA KELAS V SD NEGERI REJOSARI

Sitoresmi, Safa Atika (2024) IMPLEMENTASI KEGIATAN PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) DALAM KURIKULUM MERDEKA PADA KELAS V SD NEGERI REJOSARI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)_34302000073_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)_34302000073_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (313kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang ada di SD Negeri Rejosari. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Perencanaan implementasi kegiatan P5 pada kelas V di SD Negeri Rejosari dilakukan dengan pertama menentukan tema yang akan digunakan untuk pelaksanaan Kegiatan P5 dan kedua menentukan alokasi waktu untuk pelaksanan. Pelaksanaan implementasi kegiatan P5 pada kelas V di SD Negeri Rejosari dilakukan dengan penjelasan materi mengenai kegiatan P5, tema yang ditetapkan yaitu gaya hidup berkelanjutan dengan pemanfaatan barang bekas sebagai projek, penerapan prinsip berpusat pada peserta didik, pelaksanaan program 3R dilakukan dengan pengerjaan karya pemanfaatan barang bekas sebagai projek, dan timbul dimensi P5. evaluasi implementasi kegiatan P5 pada kelas V di SD Negeri Rejosari dilakukan dengan proses pengerjaan karya, hasil akhir karya inovatif sekaligus bermanfaat, dan tingginya kontribusi peserta didik dalam pelaksanaan kegiatan P5. Metode evaluasi yang digunakan di SDN Rejosari adalah refleksi pada tahap awal, berkala, dan akhir. Kata Kunci : projek, implementasi, kurikulum merdeka, pelajar pancasila, sekolah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 06 Jul 2024 03:34
Last Modified: 06 Jul 2024 03:34
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34506

Actions (login required)

View Item View Item