ANALISA KETELITIAN CURRENT TRANSFORMER TERHADAP KESALAHAN RASIO ARUS PADA PENGUKURAN ENERGI LISTRIK

MAULANA, GILANG (2024) ANALISA KETELITIAN CURRENT TRANSFORMER TERHADAP KESALAHAN RASIO ARUS PADA PENGUKURAN ENERGI LISTRIK. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Teknik Elektro_30602000080_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Teknik Elektro_30602000080_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (446kB)

Abstract

Salah satu penyebab terjadinya susut pada pengukuran energi listrik yaitu dikarenakan tingginya kesalahan arus yang ditransformasikan oleh current transformer (CT) pada alat pengukur dan pembatas (APP) pengukuran tidak langsung milik PT.PLN (Persero). Diperlukan analisis terhadap karakteristik CT yang terpasang dan memastikan kesalahan arus sesuai dengan standar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ketelitian CT kelas 0,5 dan 0,5S dengan fokus pada dampak kesalahan rasio arus terhadap pengukuran energi listrik pada pelanggan tegangan rendah di PT.PLN (Persero). Metode penelitian dilakukan melalui pengujian material CT secara offline menggunakan alat CT Analyzer dengan rasio 200/5A. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan karakteristik antara CT kelas 0,5 dan kelas 0,5S. Pada beban rendah, tingkat kesalahan arus lebih rendah pada CT kelas 0,5S dibandingkan dengan CT kelas 0,5. Misalnya, pada CT kelas 0,5, kesalahan positif mencapai 2,96%, sedangkan pada CT kelas 0,5S, kesalahan positif hanya sebesar 0,96%. Pengujian dinilai lebih valid daripada hasil perhitungan teori. Kerugian energi listrik akibat kesalahan arus CT juga dianalisis. Pada CT kelas 0,5, kerugian mencapai 472,61 kWh atau senilai Rp. 682.786,76 per tahun, sedangkan pada kelas 0,5S, kerugian lebih sedikit yaitu sebesar 406,14 kWh atau senilai Rp. 586.750,46 per tahun untuk satu pelanggan. Hasil ini dapat menjadi dasar untuk pemilihan jenis kelas ketelitian CT yang lebih optimal dalam mendukung akurasi pengukuran energi listrik pada sistem distribusi tegangan rendah. Kata kunci : Susut, Current Transformer, Akurasi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 31 May 2024 04:07
Last Modified: 31 May 2024 04:07
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34093

Actions (login required)

View Item View Item