MODEL PENINGKATAN NILAI PERUSAHAAN MELALUI PROFITABILITAS DAN KEBIJAKAN DEVIDEN YANG DI MEDIASI OLEH KESEMPATAN INVESTASI (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Yang Tercatat Pada Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2022)

Lestari, Febriani Putri (2024) MODEL PENINGKATAN NILAI PERUSAHAAN MELALUI PROFITABILITAS DAN KEBIJAKAN DEVIDEN YANG DI MEDIASI OLEH KESEMPATAN INVESTASI (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Yang Tercatat Pada Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2022). Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Magister Manajemen_20402200012_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Magister Manajemen_20402200012_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (599kB)

Abstract

Suatu perusahaan dapat dikatakan termasuk dalam perusahaan yang menarik dilihat dari kemampuan perusahaan yang tidak hanya menghasilkan laba, tetapi juga mampu mempertahankan dan meningkatkan laba. Nilai Perusahaan sangat penting karena nilai perusahaan yang tinggi akan diikuti oleh kemakmuran pemegang saham yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis beberapa faktor yang dapat meningkatkan nilai perusahaan antara lain profitabilitas, kebijakan deviden dan kesempatan investasi. Penelitian ini merupakan penelitian penjelasan yang menggunakan sumber sekunder. Diperoleh dengan metode purposive sampling yang didapatkan sejumlah 32 sampel. Populasi di dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan periode 2019-2022. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) sebagai metode alternatif Structural Equational Modeling (SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan deviden dan IOS berpengaruh terhadap nilai perusahaan, profitabilitas berpengaruh terhadap IOS , dan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, dan kebijakan deviden tidak berpengaruh terhadap IOS. Kata kunci: Profitabilitas, kebijakan deviden, kesempatan investasi dan nilai perusahaan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 03 Jun 2024 01:44
Last Modified: 03 Jun 2024 01:44
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34017

Actions (login required)

View Item View Item