ANALISIS UKURAN DEWAN KOMISARIS, STRUKTUR KEPEMILIKAN DAN KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DISCLOSURE)

Setiawan, Ami Fitriana (2023) ANALISIS UKURAN DEWAN KOMISARIS, STRUKTUR KEPEMILIKAN DAN KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DISCLOSURE). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img]
Preview
Text
Akuntansi_31402100130_fullpdf.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Akuntansi_31402100130_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (363kB)

Abstract

Dalam era globalisasi saat ini, perusahaan tidak hanya diharapkan untuk mencapai keuntungan semata, tetapi juga diwajibkan untuk memperhatikan tanggung jawab sosial di masyarakat. Tanggung jawab ini meliputi upaya menjalankan operasi bisnis dengan memperhatikan dampaknya terhadap lingkungan sekitar, memastikan kebersihan wilayah sekitar tetap terjaga, dan memperhatikan kesejahteraan masyarakat sekitar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Analisis Ukuran Dewan Komisaris, Struktur Kepemilikan Dan Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Corporate Social Responsibility Disclosure). Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2017-2021, sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 26 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2017-2021. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran dewan komisaris tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Kepemilikan institusional tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Kepemilikan manajerial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Ukuran Perusahaan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Oleh karena itu, dapat disetujui bahwa Hipotesis 4 dapat diterima. Profitabilitas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Oleh karena itu, Hipotesis 5 dapat diterima.Usia perusahaan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa Hipotesis 6 dapat diterima. Leverage memiliki dampak yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa Hipotesis 7 dapat diterima. Kata Kunci : Ukuran Dewan Komisaris, Struktur Kepemilikan, Karakteristik Perusahaan dan Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Corporate Social Responsibility Disclosure).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 22 May 2024 02:11
Last Modified: 22 May 2024 02:11
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/33885

Actions (login required)

View Item View Item