KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK PADA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PROVINSI JAWA TENGAH

Exsti, Cici Dea Permata (2024) KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK PADA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PROVINSI JAWA TENGAH. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img]
Preview
Text
Manajemen_30402000087_fullpdf.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Manajemen_30402000087_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (132kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Kompetensi Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik Pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah”. Meskipun sudah adanya sistem pendataan digital dalam proses pelayanan masih dibutuhkan tenaga sumber daya manusia dalam melayani segala bentuk pelayanan kepengurusan tenaga kerja kependidikan guru. Akan tetapi pelayanan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah dirasa masih kurang efektif karena ditemukan permasalahan pada pegawai yang belum begitu menguasai sistem sehingga membutuhkan waktu dalam melakukan proses pelayanan. Kompetensi pegawai dalam proses pelayanan dibutuhkan karena untuk menciptakan kualitas pelayanan yang baik. Kedisiplinan juga termasuk dalam faktor yang dapat mempengaruhi efektivitas pelayanan, kedisiplinan bukan hanya dilihat dari pegawai datang lebih awal akan tetapi bagaimana pegawai menaati peraturan dan SOP yang ada. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran kompetensi sumber daya manusia dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yaitu memberikan gambaran secara objektif terkait bagaimana keadaan sebenarnya yang diteliti. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Reduksi data, Penyajian data, dan Penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa kompetensi sumber daya manusia mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kualitas pelayanan. Untuk meningkatkan kualitas layanan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah perlu meningkatkan kompetensi karyawan, kompetensi yang dimaksud adalah pengetahuan, keahlian, dan sikap. Kualitas pelayanan tidak muncul dengan sedirinya. Disamping itu, puas tidaknya masyarakat terhadap terhadap pelayanan yang diberikan dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor lainnya. Kata kunci : Kompetensi sumber daya manusia, Kualitas Pelayanan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 16 May 2024 02:25
Last Modified: 16 May 2024 02:25
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/33744

Actions (login required)

View Item View Item