HUBUNGAN BUDAYA KESELAMATAN PASIEN DENGAN PELAKSANAAN SURGICAL SAFETY CHECKLIST DI IBS RUMAH SAKIT ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG

RUSDIANA, ARIF (2023) HUBUNGAN BUDAYA KESELAMATAN PASIEN DENGAN PELAKSANAAN SURGICAL SAFETY CHECKLIST DI IBS RUMAH SAKIT ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (450kB)
[img] Text
30902200246_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang: Instalasi Bedah sentral (IBS) merupakan instalasi penunjag pelayanan pembedahan yang memiliki risiko angka kejadian kecelakaan yang tinggi, apabila tindakan pelaksanaan tersebut tidak mengutamakan keselamatan, kesiapan, dan prosedur pembedahan. Patient safety merupakan suatu system yang berupaya umtuk meningkatkan mutu asuhan pasien di rumah sakit menjadi lebih aman. System ini dapat dikategorikan sebagai manajemen risiko, pengendalian infeksi, manajemen obat, lingkungan dan peralatan, tipe kepemimpinan, kerja tim, dan pelaporan kesalahan praktik. Pada Juni 2008 WHO memliki progam patient safety yang mempelopori peluncuran Surgical Safety Checklist. Progam ini bertujuan untuk mengurangi angka morbiditas dan mortalitas perioperatif. Tujuan: Mengetahui budaya keselamatan pasien berhubungan dengan pelaksanaan Surgical Safety Cheklist di instalasi bedah sentral RSI Sultan Agung Semarang. Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan desain penelitian deskritif crossectiona. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 36 perawat di Instalasi Bedah Sentral (IBS) RSI Sultan Agung Semarang.instrumen penelitian menggunakan kusioner. Hasil: Hasil dari budaya keselamatan pasien didapatkan tingkatan baik diinstalasi bedah RSI Sultan Agung Semarang, hal ini dibuktikan dengan 22 atau 61,1% responden memiliki budaya keselamatan pasien yang baik. Hasil dari surgical safety checklist didapatkan tingkatan baik diinstalasi bedah RSI Sultan Agung Semarang hal ini dibuktikan dengan 29 atau 80,6% memiki tingkat surgical safety checklist baik. Hasil, uji, stastistik didapatkan hubungan antara budaya keselamatan pasien dengan surgical safety checklist dengan kolerasi yang positif dan keeratan hubungan yang kuat, dibuktikan dengan nilai p value 0.000 dan koefisien kolerasi 0,576. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara keselamatan pasien dan surgical safety checklist di Instalasi Bedah Sentral (IBS) RSI Sultan Agung Semrang. Saran: Hasil penelitian untuk dapat menjadi refrensi bagi penelitian selanjutnya terkait dengan hubungan keselamatan pasien terhadap pelaksanaan Surgical Safety Checklist dalam memberikan asuhan keperawatan. Kata kunci : Budaya Keselamatan Pasien. Surgical Safety Checklist Daftar pustaka : 17 (2011-2021)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 21 Feb 2024 01:57
Last Modified: 21 Feb 2024 01:57
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/33409

Actions (login required)

View Item View Item