ANALISIS KESESUAIAN PRASARANA PERMUKIMAN SEKITAR INDUSTRI TEPUNG TAPIOKA DI DUKUH MOJOSEMI (STUDI KASUS: DESA MOJOAGUNG, KECAMATAN TRANGKIL, KABUPATEN PATI)

UMNIYYATIN, ALFI (2023) ANALISIS KESESUAIAN PRASARANA PERMUKIMAN SEKITAR INDUSTRI TEPUNG TAPIOKA DI DUKUH MOJOSEMI (STUDI KASUS: DESA MOJOAGUNG, KECAMATAN TRANGKIL, KABUPATEN PATI). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (72kB)
[img] Text
31201600790_fullpdf.pdf

Download (4MB)

Abstract

Prasarana dan sarana merupakan infrastruktur dasar yang sangat penting dalam mendukung kehidupan manusia yang tinggal bersama dalam suatu wilayah yang terbatas, agar mereka dapat tinggal dengan nyaman dan melakukan aktivitas dengan mudah. Di Dukuh Mojosemi, Desa Mojoagung, aspek-aspek penting dari prasarana ini termasuk air bersih, pengelolaan limbah, dan jaringan jalan, yang menjadi penghubung berbagai aktivitas di permukiman tersebut. Salah satu sektor ekonomi yang berperan penting di wilayah ini adalah industri tepung tapioka. Oleh karena itu, penting untuk mengelola dengan baik prasarana terkait seperti pasokan air bersih, pengelolaan limbah, dan sistem jaringan jalan. Penelitian ini menggunakan pendekatan rasionalis dan bersifat deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi literatur sebelumnya. Pendekatan ini digunakan untuk mengevaluasi kesesuaian kebijakan pemerintah terhadap prasarana air bersih, pengelolaan limbah, dan jaringan jalan di Dukuh Mojosemi, yang kemudian dibandingkan dengan pandangan dan pendapat para ahli. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prasarana terkait air bersih dan jaringan jalan sudah sesuai dengan kebijakan pemerintah, sementara pengelolaan limbah masih memiliki beberapa ketidaksesuaian dengan regulasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Oleh karena itu, diperlukan kerjasama pemerintah untuk memastikan penggunaan prasarana ini dilakukan dengan benar dan efisien. Kata Kunci: Prasarana, Air Bersih, Limbah, Jaringan Jalan dan Industri.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Fakultas Teknik > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (Planologi)
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 06 Nov 2023 02:00
Last Modified: 06 Nov 2023 02:00
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32784

Actions (login required)

View Item View Item