PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, BERBAGI PENGETAHUAN DAN PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KINERJA GURU (Studi Pada Guru SD Negeri di Kecamatan Wedung Kabupaten Demak)

Rohmawati, Dewi (2023) PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, BERBAGI PENGETAHUAN DAN PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KINERJA GURU (Studi Pada Guru SD Negeri di Kecamatan Wedung Kabupaten Demak). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Manajemen_30401612114_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Manajemen_30401612114_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (884kB)

Abstract

Kinerja guru di sekolah mempunyai peran penting dalam pencapaian tujuan sekolah. Oleh karena itu, guru harus benar-benar kompeten dibidangnya dan harus mampu mengabdi secara optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, berbagi pengetahuan, dan penggunaan teknologi informasi terhadap kinerja guru SD Negeri di Kecamatan Wedung Kabupaten Demak. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode kuantitatif, dengan populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah seluruh guru yang mengajar di seluruh SD Negeri yang berada di Kecamatan Wedung Kabupaten Demak dengan jumlah 44 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adaah metode sensus atau sampel jenuh, sehingga jumlah sampel penelitian adalah 44 responden. Sumber data yang digunakan adalah data primer, dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil uji hipotesis diperoleh bahwa motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, berbagi pengetahuan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, dan penggunaan teknologi informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,711, artinya bahwa motivasi belajar, berbagi pengetahuan, dan penggunaan teknologi informasi dapat menjelaskan variasi variabel kinerja guru sebesar 71,1 persen, sehingga masih perlu ditindaklanjuti dengan penelitian berikutnya terutama terkait aspek-aspek yang berpengaruh terhadap kinerja guru. Kata Kunci : Motivasi Belajar, Berbagai Pengetahuan, Penggunaan Teknologi Informasi, dan Kinerja Guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 27 Oct 2023 03:50
Last Modified: 27 Oct 2023 03:50
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32409

Actions (login required)

View Item View Item