HUBUNGAN ANOSMIA TERHADAP DERAJAT FOTO THORAKS PADA PASIEN COVID-19

Andriansyah, Ferian (2023) HUBUNGAN ANOSMIA TERHADAP DERAJAT FOTO THORAKS PADA PASIEN COVID-19. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB)
[img] Text
30101900083_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Deteksi penyakit infeks COVID-19 dapat dilakukan melalui pemeriksaan gejala fisik dan pemeriksaan penunjang seperti foto thoraks yang berperan penting dalam mengevaluasi infeksi COVID-19. Anosmia adalah ketidakmampuan untuk mencium bau yang menjadi salah satu gejala dari infeksi COVID-19 disebabkan oleh kerusakan langsung pada sistem indera penciuman. Anosmia memiliki banyak dampak yang signifikan terhadap kualitas hidup dan psikis seseorang. pentingnya uji foto thoraks dapat digunakan untuk mendeteksi lebih dini mengenai gejala dini yang menyertai dari Covid-19 dimana salah satunya adalah gangguan penghidu yaitu anosmia. Sehingga dalam penelitian ini akan dilakukan penelitian mengenai anosmia terhadap derajat foto thoraks pada pasien Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan anosmia terhadap derajat foto thoraks pada pasien Covid-19. Penelitian ini merupakan jenis penelitian analitik observasional dengan desain cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan metode cosecutive sampling. Sampel penelitian ini berjumlah 32 pasien Covid-19 yang sudah memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi. Penilaian anosmia dan derajat foto thoraks didapatkan menggunakan data sekunder dari rekam medik, serta penilaian terhadap derajat foto thoraks menggunakan alat ukur brixia score. Uji statistik pada penelitian ini menggunakan uji chi-square dengan program SPSS. Pada penelitian ini sebagian besar pasien COVID-19 mengalami anosmia dengan jumlah 18 pasien (56,3%), derajat foto thoraks berdasarkan brixia score sebagian besar pasien COVID-19 mengalami derjat ringan berjumlah 18 pasien (56,3%), derjat sedang berjumlah 7 pasien (21,9%) dan derajat berat berjumlah 7 pasien (21,9%). Hasil analisis didapatkan adanya hubungan yang bermakna antara anosmia dengan derajat foto thoraks dengan nilai p value = 0,022 (p< 0,05). Kesimpulan penelitian ini adalah terhadap hubungan bermakna antara anosmia dengan derajat foto thoraks dengan nilai p = 0,022. Kata kunci : COVID-19, Anosmia, Foto Thoraks, Brixia Score

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 23 Oct 2023 07:39
Last Modified: 03 Apr 2024 02:50
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32310

Actions (login required)

View Item View Item