PENGARUH PEMBERIAN SEKRETOM HYPOXIA MESENCHYMAL STEM CELLS TERHADAP KADAR VEGF (Studi Eksperimental pada Tikus Model Diabetes Tipe 1)

Lintang, Finanda Jumena Asmara (2023) PENGARUH PEMBERIAN SEKRETOM HYPOXIA MESENCHYMAL STEM CELLS TERHADAP KADAR VEGF (Studi Eksperimental pada Tikus Model Diabetes Tipe 1). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (71kB)
[img] Text
30101900084_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) tipe 1 adalah kondisi ketika tubuh berhenti memproduksi insulin dikarenakan terdapat perusakan sel β pankreas yang menghasilkan insulin. Dalam proses menyembuhkan luka, VEGF mempunyai peranan krusial untuk angiogenesis dengan menstimulasikan proliferasi, migrasi serta organisasi sel endotel guna menciptakan tubulus pembuluh. Mesenchymal Stem Cell (MSCs) dapat dipercaya dapat meningkatkan jumlah sel islet beta dengan menekan sitokin proinflamasi.Penggunaan sekretom MSCs pada DM untuk meningkatkan kadar VEGF. Penelitian ini dilakukan di Stem Cell and Cancer Research (SCCR) Univeristas Islam Sultan Agung .Jenis riset yang diterapkan ialah riset eksperimental menggunakan perancangan “Post Test Only Control Group Design” dengan memanfaatkan hewan coba tikus. Kelompok riset ini mencakup 3 kelompok riset, ialah, kelompok perlakuan yang mendapat injeksi dengan kadar 0,5 cc, kelompok perlakuan dua mendapat injeksi dengan kadar 1 cc sekretom Hypoxia MSCs, serta kelompok kontrol yang hanya dibiarkan diabetes tanpa perlakuan. Induksi diabetes menggunakan STZ dilakukan 1 kali pada hari ke-6 pemeliharaan tikus setelah dirandomisasi. Sedangkan pemberian terapi sekretom Hypoxia-MSCs dilakukan 1 kali pada minggu ke-3 dan dilakukan pengambilan sampel pada minggu terakhir, untuk pengukuran kadar VEGF menggunakan ELISA setelah pengambilan sampel darah melalui vena mata. Hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan pada kelompok perlakuan 1 maupun 2 terhadap kelompok kontrol (P<0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa terapi sekretom Hypoxia-MSCs dapat meningkatkan kadar VEGF pada tikus model diabetes tipe 1. Kata Kunci: MSCs,Sekretom Hypoxia-MSCs, VEGF.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 23 Oct 2023 07:39
Last Modified: 03 Apr 2024 03:10
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32309

Actions (login required)

View Item View Item