Sutarja, Sutarja (2023) TINJAUAN YURIDIS PENYEBARAN DATA PRIBADI YANG DILAKUKAN OLEH PERUSAHAAN PINJAMAN ONLINE DI KABUPATEN CIREBON. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
Magister Ilmu Hukum_20302100202_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
Magister Ilmu Hukum_20302100202_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (38kB) |
Abstract
Perilaku perusahaan pinjaman online dalam melakukan penagihan kepada masyarakat sangat meresahkan dikarenakan beberapa operator dari aplikasi pinjol tersebut memiliki akses terhadap data pribadi dan tidak jarang perusahaan pinjaman online melakukan penyebaran data pribadi milik konsumen kepada nomor-nomor yang ada di dalam kontak atau rekan-rekan konsumen guna menagih hutang. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengkaji dan menganalisis Perlindungan Hukum Terhadap Penyebaran Data Pribadi Yang Dilakukan Oleh Perusahaan Pinjaman Online dan Untuk mengkaji dan menganalisis Tanggung Jawab Hukum Penyebaran Data Pribadi Yang Dilakukan Oleh Perusahaan Pinjaman Online. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Yuridis Sosiologis, spesifikasi dalam penelitian ini bersifat deskriftif analistis, data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, menggunakan pengumpulan data dengan wawancara dan studi kepustakaan, analisis data secara kualitatif, permasalahan dianalisis dengan teori, penegakan hukum dan kepastian hukum. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Perlindungan hukum data pribadi telah diatur dalam Pasal 26 UU ITE. Secara khusus perlindungan data pribadi peminjam dalam layanan pinjaman online diatur dalam POJK No. 77/POJK.01/2016 tentang Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi, yang ditegaskan pada Pasal 26 bahwa pihak penyelenggara wajib dan bertanggung jawab menjaga kerahasiaan, keutuhan dan ketersediaan data pribadi pengguna serta dalam pemanfaatannya harus memperoleh persetujuan dari pemilik data pribadi kecuali ditentukan lain oleh ketentuan peraturan perundangundangan. Dan Hambatan penyidik dalam menyikapi kasus pinjaman online di Kabupaten Cirebon yaitu terdapat faktor eksternal seperti (terkendala saat identifikasi perusahaan, mekanisme sistem penawaran pinjol dan tidak mempunyai layanan pengaduan) sedangkan dari faktor internal bersumber dari pribadi masyarakat yang menginginkan uang cepat, mudah dengan tidak adanya jaminan tanpa memperhatikan data-data pribadinya. Kata Kunci: Pinjaman Online, Data Pribadi, Penyebaran Data
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Pascasarjana Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum |
Depositing User: | Pustakawan 5 UNISSULA |
Date Deposited: | 24 Oct 2023 02:21 |
Last Modified: | 24 Oct 2023 02:21 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32215 |
Actions (login required)
View Item |