SUSANTO, PREDI AVIT BUDI HADI (2023) PENERAPAN MATERIAL REQUIREMENTS PLANNING (MRP) DENGAN METODE LOT SIZING DALAM PERENCANAAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU PADA PRODUK LEMARI (Studi Kasus: CV RAJAWALI PERKASA FURNITURE). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.
Text
Teknik Industri_31601800076_fullpdf.pdf Download (3MB) |
|
Text
Teknik Industri_31601800076_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (298kB) |
Abstract
CV. Rajawali Perkasa Furniture adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang industri furniture. pada saat ini CV. Rajawali Perkasa Furniture belum sepenuhnya memaksimalkan pengolahan informasi mengenai kebutuhan bahan baku produksi, seringkali pengadaan bahan baku disini melebihi kapasitas produksi yang ada. Akibatnya bahan baku di gudang mengalami penumpukan sehingga menimbulkan biaya simpan yang berlebih. Sistem Material Requirement Planning membutuhkan beberapa tahapan proses pengolahan data, forecasting disini menggunakan metode peramalan yaitu linier trend model dan linier regression karena pola data yang didapat pola trend maka yang dipakai yaitu metode Linier Trend model, dengan MAD 0,9, MSE 0,9 dan MAPE 0,94%. Sedangkan untuk Lot sizing menggunakan metode lot for lot dengan biaya Rp.351.642.000, metode Period Order Quantity sejumlah Rp.382.372.380 dan Economic Order Quantity sejumlah Rp.394.403.900. Dengan ini didapatkan biaya perencanaan persediaan bahan baku yang terpilih sebesar Rp.351.642.000, lebih hemat dari metode yang digunakan perusahaan sebesar Rp 370.138.980. Dengan begitu metode MRP lot sizing dapat menjadi alternative solusi permasalahan yang dihadapi oleh CV. Rajawali Perkasa Furniture untuk perencanaan persediaan bahan baku produk lemari. Kata Kunci : Inventory, Perencanaan Persediaan Bahan Baku, MRP (Material Requirement Planning)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 16 Oct 2023 07:41 |
Last Modified: | 16 Oct 2023 07:41 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31834 |
Actions (login required)
View Item |