ANALISIS KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS XI PADA PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH MATERI PROGRAM LINEAR

Karomah, Umulluha Hikmatut (2023) ANALISIS KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS XI PADA PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH MATERI PROGRAM LINEAR. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
Pendidikan Matematika_34201900004_fullpdf.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Pendidikan Matematika_34201900004_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (48kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan literasi matematika siswa pada pembelajaran berbasis masalah materi program linear. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI. Rendahnya kemampuan literasi matematika di Indonesia dapat dikarenakan kurangnya penerapan pembelajaran yang inovatif, kreatif, dan realistic. Siswa tidak terbiasa menghadapi soal yang berkaitan dengan permasalahan sehari-hari. Penanaman kemampuan literasi matematika dapat dilakukan melalui proses pembelajaran yang mendukung. Penerapan model pembelajaran berbasis masalah diharapkan dapat meningkatkan kemampuan literasi matematika siswa. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek yang dipilih dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI. Pengambilan subjek menggunakan cara Purposive Sampling. Data penelitian yang diperoleh berupa data tes tertulis dan wawancara. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan literasi matematika siswa kategori tinggi dapat memenuhi ketiga indikator literasi matematika yaitu merumuskan situasi matematis, menerapkan matematika, dan menafsirkan matematika serta siswa mampu menjadikan masalah nyata kedalam model matematika. Sedangkan kemampuan literasi matematika siswa pada kategori sedang dapat memenuhi indikator merumuskan situasi matematis, menerapkan matematika, dan menafsirkan matematika namun dalam menarik kesimpulan ada kesalahan karena terdapat kekeliruan pada tahap sebelumnya. Kemudian kemampuan literasi matematika siswa kategori rendah hanya memenuhi indikator merumuskan situasi matematis, siswa tidak merencanakan penyelesaian masalah dan menerapkan Langkah-langkah penyelesaian yang tepat serta tidak mengambil kesimpulan. Kata kunci: literasi matematika, pembelajaran berbasis masalah. .

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 16 Oct 2023 03:34
Last Modified: 16 Oct 2023 03:34
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31720

Actions (login required)

View Item View Item