ANALISIS YURIDIS PEMIDANAAN TINDAK PIDANA ILLEGAL LOGGING DI KABUPATEN BLORA (Studi Kasus: Nomor 119/Pid.B/LH/2021/PN Bla)

Sudarno, Popy Puspitasari (2023) ANALISIS YURIDIS PEMIDANAAN TINDAK PIDANA ILLEGAL LOGGING DI KABUPATEN BLORA (Studi Kasus: Nomor 119/Pid.B/LH/2021/PN Bla). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Ilmu Hukum_30301900270_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Ilmu Hukum_30301900270_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (135kB)

Abstract

Istilah “Illegal Logging” sering digunakan untuk merujuk pada berbagai kegiatan ilegal yang berpengaruh terhadap hutan dan masyarakat yang tergantung padanya.Perbuatan melawan hukum meliputi segala perbuatan melawan hukum yang berkaitan dengan ekosistem hutan yang berkaitan dengan hutan dan hasil hutan kayu sebagaimana yang terjadi dalam perkara Putusan Nomor 119/Pid.B/LH/2021/PN BLA. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui modus delik tindak pidana Illegal Logging, mengetahui pertanggungjawaban pidana Illegal Logging serta untuk mengetahui analisis putusan Nomor 119/Pid.B/LH/2021/PN BLA terkait tindak pidana Illegal Logging di Kabupaten Blora. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian yuridis normatif yang diambil dari bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Bahwa terdakwa (S)bersamasama dengan Tuan (Sr) dan Tuan (J) mengangkut kayu sonokeling tanpa surat keterangan sahnya hasil hutan (SKSHH) dan akibat perbuatan terdakwa (S) bersama-sama dengan Tn. (J) dan (Sr) (DPO), kpj Randublatung mengalami kerugian sebesar Rp. 5.624.000,- (lima juta enam ratus dua puluh empat ribu rupiah). Perbuatan terdakwa diancam dengan pidana Pasal 12 huruf e Jo Pasal 83 ayat (1) Huruf (b) Undang-undang No 18 Tahun 2013 tentang pemberantasan perusakan hutan jo pasal 55 ayat 1 Ke 1 KUHP. Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil bahwa Penegakan Hukum Terhadap Tindak Pidana Illegal Logging ditinjau dari Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2013 Tentang Pencegahan Dan Pemberantasan Perusakan Hutan Di Kabupaten Blora. Dalam dakwaan Penuntun Umum yang menjadi pertimbangan Hakim pada putusan nomor: 119/Pid.B/LH/2021/PN.Bla. Pertimbangan Hakim sudah tepat, baik itu dari segi motif dan tujuan melakukan tindak pidana, riwayat hidup dan keadaan sosial ekonomi terdakwa, sikap dan tindakan terdakwa sesudah melakukan tindak pidana, pengaruh pidana terhadap terdakwa, pandangan masyarakat terhadap tindak pidana yang dilakukan, pengurus tindak pidana terhadap korban atau keluarga korban, apakah tindak pidana dilakukan dengan berencana. Kata Kunci: Analisis Yuridis, Tindak Pidana, Illegal Logging

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 16 Oct 2023 03:20
Last Modified: 16 Oct 2023 03:20
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31677

Actions (login required)

View Item View Item