Mulyaningrum, Fidya (2023) JARINGAN KOMUNIKASI PEMASARAN PADA #MIXUE MELALUI APLIKASI TIKTOK DALAM MENCAPAI TARGET 1000 GERAI DI INDONESIA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.
Text
Ilmu Komunikasi_32801900039_fullpdf.pdf Download (2MB) |
|
Text
Ilmu Komunikasi_32801900039_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (268kB) |
Abstract
Jaringan komunikasi dari konteks komunikasi, jaringan yang sedang dibangun berdasarkan hubungan komunikasi antara individu dan individu, kelompok, organisasi dan masyarakat. Komunikasi pemasaran digunakan untuk 9 tujuan yang berkaitan dengan produk merek dipasarkan secara langsung atau tidak langsung. Perusahaan makanan dan minuman saat ini berkembang sangat pesat yang berasal dari dalam maupun luar negeri, pesaing antar perusahaan pun sangat ketat sehingga masing-masing perusahaan mempunyai trik promosi yang unik satu sama lain.Peneliti mengambil judul ini karena ingin meneliti tentang bagaimana mixue bisa menjadi viral sehingga pengikut hastag mixue memiliki banyak pengikut dan banyak yang memposting video tentang mixue yang membuat mixue viral. Peneliti menggunakan teknik penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif untuk penyelidikan ini. Proses, pemahaman, kompleksitas, interaksi, dan orang merupakan fokus utama penelitian kualitatif menggunakan teori difusi inovasi. Difusi inovasi adalah proses dimana suatu inovasi disampaikan secara berkala melalui saluran tertentu di antara anggota sistem sosial. Jenis komunikasi yang unik ini menunjukkan kepedulian terhadap konsep-konsep baru. memiliki elemen-elemen difusi inovasi yaitu : inovasi, saluran komunikasi, jangka waktu, dan sistem sosial. terdapat juga proses pengambilan putusan inovasi yaitu : tahap pengetahuan (knowledge), tahap persuasi (persuasion), tahap keputusan (decision), tahap pelaksanaan (implementation), tahap konfirmasi (confirmation). Berdasarkan hasil penelitian dapat dijelaskan bahwa mixue menerapakan jaringan komunikasi yang meluas sehingga menjadi viral. komunikasi pemasaran pada mixue memiliki bauran pemasaran yang unik dari produk, harga, tempat, dan promosi. elemen difusi inovasi pada mixue terjadi suatu hal baru pada fenomena #mixue dari segi inovasi, saluran komunikasi, jangka waktu dan sistem sosial. dalam proses pengambilan putusan mixue dapat mengambil putusan yang tepat dari tahap pengetahuan, tahap persuasi, tahap keputusan, tahap pelaksanaan, tahap konfirmasi. Pembahasan tersebut menunjukkan mixue mengambil peran yang sangat bagus dengan menggunakan promosi persuasifnya untuk mencapai target 1000 gerai di Indonesia. Keterbatasan dalam penelitian ini terutama terkait pada objek penelitian yang digunakan, yang hanya memfokuskan pada jaringan komunikasi pemasaran, Diharapkan penelitian selanjutnya untuk fokus terhadap objek yang lebih umum dan membedakan sudut pandangnya. Kata Kunci : jaringan komunikasi, Komunikasi pemasaran, Mixue, Difusi Inovasi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Ilmu Komunikasi Fakultas Bahasa dan Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 12 Oct 2023 03:46 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 03:46 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31572 |
Actions (login required)
View Item |