ANALISIS WACANA KRITIS PADA PEMBERITAAN TRIBUNNEWS.COM TENTANG TEWASNYA SANTRI PONDOK PESANTREN GONTOR PONOROGO

Abshor, Ahmad Fiinaa Ulul (2023) ANALISIS WACANA KRITIS PADA PEMBERITAAN TRIBUNNEWS.COM TENTANG TEWASNYA SANTRI PONDOK PESANTREN GONTOR PONOROGO. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
Ilmu Komunikasi_31001600353_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Ilmu Komunikasi_31001600353_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (260kB)

Abstract

Kasus tewasnya santri Gontor berinisial AM akibat penganiayaan menjadi topik perbincangan di media sosial setelah sepekan Soimah mengadukan peristiwa tersebut ke pengacara kondang Hotman Paris. Hal ini menjadi panggilan bagi Tribunnews.com yang memiliki tagline “Berita Terkini Indonesia” untuk segera mendalami dan meriset kasus tersebut untuk menjadi teks berita faktual yang akan dipublikasikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi analisis kritis terhadap wacana berita meninggalnya santri Gontor berinisial (AM) yang dimuat di Tribunnews.com. Penelitian ini menggunakan teks berita dari Tribunnews.com dengan judul ‘Fakta Baru Santri Gontor Tewas. Dianiaya, Dua Senior Jadi Tersangka, Kronologi dan Motif Terungkap’ diposting 10 September 2022 di media online. Studi ini menggunakan model analisis wacana kritis Norman Fairclough. Metode kualitatif digunakan sebagai dasar refleksi dan model kritis sebagai sudut pandang penelitian. Hasil penelitian menjelaskan bahwa terdapat tiga aspek yang merujuk pada representasi tema dan tokoh yang terlibat. Rangkaian produksi teks di Tribunnews.com juga merupakan susunan institusional yang melibatkan wartawan, redaksi, editor, pelaku dan korban, lembaga pendidikan, narasumber, dan lain-lain. Tribunnews.com menggunakan praktik pemilihan kata, menggunakan kalimat luas untuk menentukan sebab akibat, dan memilih rujukan dalam mengutip secara langsung untuk menghasilkan teks yang tepat sasaran. Realisasi teks yang disampaikan Tribunnews.com dalam buletin tersebut juga dinilai sejalan dengan misinya, yakni memberikan semangat baru dengan mendorong terciptanya demokratisasi. Pemberitaan yang dihasilkan oleh Tribunnews.com erat kaitannya dengan eksistensi media itu sendiri dalam menghapuskan praktik kekerasan dan senioritas di dalam Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Terdapat dinamika dalam penciptaan teks informasi, yaitu pembaca disuguhkan untuk merasakan citra positif dari Tribunnews.com sebagai sarana media yang ekspresi keadilan yang aktif dan eksis. Kata Kunci : Berita, Media Online, Tribunnews.com, Norman Fairclough, Analisis Wacana Kritis, Santri Gontor, Ponorogo

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Bahasa dan Ilmu Komunikasi
Fakultas Bahasa dan Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 11 Oct 2023 06:47
Last Modified: 11 Oct 2023 06:47
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31513

Actions (login required)

View Item View Item