TINJAUAN YURIDIS PERLINDUNGAN HUKUM BAGI NASABAH BANK TERHADAP PERISTIWA PEMBOBOLAN KARTU KREDIT (CARDING)

Laksamana, Andika Satya (2023) TINJAUAN YURIDIS PERLINDUNGAN HUKUM BAGI NASABAH BANK TERHADAP PERISTIWA PEMBOBOLAN KARTU KREDIT (CARDING). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Ilmu Hukum_30301800052_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Ilmu Hukum_30301800052_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (485kB)

Abstract

Kartu kredit sebagai alat transaksi pembayaran non tunai memiliki celah keamanan yaitu munculnya kejahatan penipuan, celah kecil ini nampaknya dimanfaatkan oleh sekelompok orang tertentu untuk mencari keuntungan baik secara pribadi ataupun korporasi, berupa pembobolan kartu kredit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami mengenai perlindungan hukum bagi nasabah Bank yang mengalami pembobolan kartu kredit (Carding) dan bentuk tanggungjawab yang diberikan Bank dalam mengembalikan dana nasabah yang menjadi korban dari kejahatan carding. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian yuridis normatif yaitu data atau informasi bersumber dari data sekunder seperti peraturan perundang-undangan, putusan pengadilan, teori hukum, dan pendapat ahli hukum. Selanjutnya dengan menganalisis data tersebut menggunakan metode kualitatif untuk menarik kesimpulan dan menuangkannya ke dalam penulisan. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlindungan hukum yang diberikan kepada nasabah bersifat secara langsung dan tidak langsung. Sedangkan ketika ada penyalahgunaan kartu kredit, bank bertanggungjawab untuk menyerahkan dana nasabah. Berkaitan dengan pertanggung jawaban dan juga upaya melindungi nasabah bank pasti tidak hanya seputar penerapan hukum saja, melainkan sanksi dan tata cara gugatan ganti rugi. Kata kuci: Perlindungan Hukum, Bank, Carding

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 11 Oct 2023 03:11
Last Modified: 11 Oct 2023 03:11
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31422

Actions (login required)

View Item View Item