ANALISIS PEMANFAATAN SITUS JEJARING SOSIAL FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PROMOSI SITUS P-STORE.NET (STUDI KASUS : PT. TRIJAYA DIGITAL GRUP)

Utomo, Muhammad Priyo (2023) ANALISIS PEMANFAATAN SITUS JEJARING SOSIAL FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PROMOSI SITUS P-STORE.NET (STUDI KASUS : PT. TRIJAYA DIGITAL GRUP). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
Magister Manajemen_20402100023_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Magister Manajemen_20402100023_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Di area pasar global, tidak hanya konsep pemasaran yang harus kita lakukan, tetapi juga teknologi pemasaran yang diterapkan. Mendapatkan kualitas layanan tidak hanya dilakukan dengan cara bertemu secara fisik antara pelanggan dan penyedia layanan, seperti sistem pasar konvensional. Di masyarakat modern yang ingin serba cepat dan instan, keterbatasan waktu menjadi alasan pelanggan untuk berbelanja di sistem saat ini. Dengan sistem pemasaran modern dengan penerapan teknologi internet yang disebut Internet Marketing, kendala waktu dapat diminimalisir. Sistem pemasaran modern akan memperpendek jarak antara pelanggan dan department store, apalagi hanya di home shopping. Pelanggan yang puas akan merekomendasikan pengalamannya kepada komunitasnya, baik dalam komunitas online maupun tatap muka. Mempelajari dan menganalisis jaringan toko online P-store.net yang bergerak dibidang bisnis jasa marketplace dan jasa pengamanan transaksi online menghasilkan temuan promosi yang dilakukan dengan menggunakan media sosial facebook dapat meningkatkan jumlah deal atau transaksinya. Analisis kualitatif terhadap P-Store.net, terdapat faktor-faktor penting yaitu: teknik promosi, kualitas pelayanan dan penggunaan jaringan media sosial facebook. Teknik promosi adalah panduan bagi sebuah jaringan toko online untuk mencari atau menambah sebuah kelompok pelanggan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kegiatan promosi dengan menggunakan media sosial Facebook yang dimana kegiatan promosi tersebut bertujuan untuk meningkatkan jumlah pengguna situs P-Store.net. Hasil penelitian ini menunjukkan peningkatan jumlah pengguna situs P-Store yang fluktuatif pada lima tahun terakhir sejak tahun 2018 sampai tahun 2022. Kata kunci: promosi, jasa marketplace, jasa pengamanan transaksi online, media sosial, facebook

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 09 Oct 2023 07:18
Last Modified: 09 Oct 2023 07:18
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31197

Actions (login required)

View Item View Item