REKONSTRUKSI REGULASI PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA PENGHINAAN DAN PENCEMARAN NAMA BAIK MELALUI MEDIA SOSIAL BERBASIS NILAI KEADILAN

Indaryanto, Nanung Nugroho (2022) REKONSTRUKSI REGULASI PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA PENGHINAAN DAN PENCEMARAN NAMA BAIK MELALUI MEDIA SOSIAL BERBASIS NILAI KEADILAN. Doctoral thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
10302000059.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Publikasi NANUNG.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Apresiasi sebagian orang terhadap etika ber-media sosial masih sangat rendah. Hal tersebut mengakibatkan sebagian orang tidak memahami dampak hukum jika memakai media sosial sebagai tempat menuliskan sesuatu yang dapat merugikan pihak lain, seperti menyebarkan fitnah, , mencemarkan nama baik memutarbalikkan fakta, menyebarkan kabar bohong, dan lain-lain. Hukuman yang diberikan di rasa kurang adil bagi para terdakwa karena kebanyakan dari para terdakwa merupakan masyarakat biasa. Dalam mengatasi permasalahan yang timbul dari kasus pencemaran nama baik yang berlanjut hingga proses persidangan di pengadilan, sebenarnya dapat diatasi dengan konsep yang akan diterapkan di dalam Rancangan Kitab Undang Undang Hukum Pidana (RKUHP) yang saat ini sedang dibahas yaitu putusan pemaafan hakim atau rechterlijk pardon. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk menganalisis dan menemukan alasan penegakan hukum terhadap tindak pidana penghinaan dan atau pencemaran nama baik melalui media sosial saat ini belum berbasis nilai keadilan; 2) untuk menganalisis dan menemukan kelemahan regulasi penegakan hukum tindak pidana penghinaan dan atau pencemaran nama baik melalui media sosial saat ini; 3) untuk menganalisis dan menemukan rekonstruksi regulasi penegakan hukum tindak pidana penghinaan dan atau pencemaran nama baik melalui media sosial berbasis nilai keadilan. Penulis menggunakan paradigma penelitian post-positivism. Ditinjau dari segi sifatnya, penelitian ini bersifat deskriptif analitis. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan yuridis empiris. Metode pengumpulan data yang digunakan bersumber dari data sekunder dan data primer. Analisis data dilakukan dengan metode analisis kualitatif. Metode penelitian kualitatif adalah metode yang bersifat interaktif. Hasil penelitian menyatakan bahwa pengaturan tentang penghinaan pada dasarnya berupa batasan atas hak kebebasan berekspresi yang diwujudkan dengan cara menuduh seseorang telah melakukan perbuatan tertentu. Namun demikian, pengertian penghinaan dan perbuatan turunannya belum bisa ditemukan pengaturannya di Indonesia secara definitif. Sehingga, untuk memahami penghinaan, kita hanya dapat merujuk pada perumusan delik-delik pidana pada Bab Penghinaan di KUHP. Masih banyak kasus-kasus lain yang berujung ke ranah hukum menjadi pembelajaran bagi siapa saja yang akan memakai media sosial dalam menyampaikan pendapat, kritik, dan kebebasan berekspresi. Semua harus mengacu ke koridor hukum. Berdasarkan penelitian yang dilakukan tindak pidana penghinaan dan atau pencemaran nama baik melalui media sosial di Wilayah Hukum Polda Jawa Tengah masih dapat dikatakan cukup rendah. Hal tersebut dikarenakan kesadaran masyarakat karena munculnya Undang-undang ITE. Upaya kebijakan formulasi di masa yang akan datang terkait tindak pidana pencemaran nama baik harus dilakukan. Pentingnya pengaturan penegasan batasan, kualifikasi yuridis serta mengenai apa yang dimaksud tindak pidana pencemaran baik dan perbuatan apa saja yang menjadi alasan pembenar suatu tindak pidana pencemaran nama baik berdasarkan kajian komparatif dengan beberapa KUHP Asing serta Peraturan Perundang-undangan di Inggris, Amerika Serikat, Ontario, Kanada, Korea dan India yang mengatur secara jelas dan rinci. Kata Kunci: Rekonstruksi, Tindak Pidana, Penghinaan, Pencemaran Nama Baik, media social, Keadilan.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Program Doktor Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 05 Sep 2023 06:27
Last Modified: 05 Sep 2023 06:27
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30988

Actions (login required)

View Item View Item