REKONSTRUKSI REGULASI STANDAR PELAYANAN MINIMAL KESEHATAN MASYARAKAT TERHADAP KORBAN BENCANA ALAM BERBASIS NILAI KEADILAN BERMARTABAT

Alfarizi, Lalu Mariawan (2022) REKONSTRUKSI REGULASI STANDAR PELAYANAN MINIMAL KESEHATAN MASYARAKAT TERHADAP KORBAN BENCANA ALAM BERBASIS NILAI KEADILAN BERMARTABAT. Doctoral thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
PDIH03VIII160399.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Publikasi LALU MARIAWAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Persoalan penerapan Standar Pelayanan Minimal Kesehatan Pada korban bencana Alam tentunya menjadi suatu hal yang harus diperhatikan, karena berkaitan dengan Hak Hidup banyak Orang. Disertasi ini hendak membahas perihal Mengapa regulasi standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam belum berbasis nilai keadilan bermartabat? Kelemahan-kelemahan apa saja yang terdapat dalam regulasi standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam berbasis nilai keadilan bermartabat? Bagaimana rekonstruksi regulasi standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam berbasis nilai keadilan bermartabat? Tujuan dari penelitian disertasi ini ialah untuk Menganalisis dan menemukan standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam yang belum berbasis nilai keadilan bermartabat, untuk Menganalisis dan menemukan kelemahan-kelemahan yang terdapat dalam regulasi standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam berbasis nilai keadilan bermartabat, untuk Menemukan dan merumuskan rekonstruksi regulasi standar pelayanan minimal Kesehatan Masyarakat terhadap korban bencana alam berbasis nilai keadilan bermartabat. Paradigma dalam penelitian disertasi ini ialah konstruktivisme dengan jenis penelitian non-doktrinal dan pendekatan yuridis sosiologis, dimana jenis data primer adalah wawancara secara mendalam dan data sekunder ialah bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier. Hasil penelitian disertasi ini menemukan fakta bahwa pelaksanaan penerapan standar pelayanan minimal kesehatan belumlah efektif, hal ini ditunjukan degan masih minimnya pelaksanaan penerapan standar pelayanan minimal kesehatan kepada korban bencana alam, faktor yang mempengaruhi ialah faktor peraturan hukum yang masih belum secara tegas dan jelas memuat terkait pelaksanaan penerapan standar pelayanan minimal pada korban bencana alam. Secara Substansi Hukum Banyaknya aturan-aturan dan standar operasional yang harus sepenuhnya dijalankan dalam penanganan korban bencana alam. Secara Struktur Hukum perlu adanya jumlah tenaga kesehatan yang memadai dan kualitas sumber daya manusia baik itu berupa integritas, kapasitas, independensi dan profesionalisme. Secara Budaya Hukum perlu adanya aturan – aturan untuk mengatur serta membatasi berbagai macam aktivitas terhadap korban bencana. Kata Kunci: Rekonstruksi, Regulasi, dan Standar Pelayanan Minimal

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Program Doktor Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 22 Sep 2023 02:14
Last Modified: 22 Sep 2023 02:14
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30885

Actions (login required)

View Item View Item