IMPLEMENTASI REGULASI PENGELOLAAN DAN PEMUSNAHAN BARANG BUKTI TINDAK PIDANA NARKOTIKA (Studi Kasus Kejaksaan Negeri Rembang)

Rupadi, Muhimah (2023) IMPLEMENTASI REGULASI PENGELOLAAN DAN PEMUSNAHAN BARANG BUKTI TINDAK PIDANA NARKOTIKA (Studi Kasus Kejaksaan Negeri Rembang). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
20302100068_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (523kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk : 1) Untuk Mengetahui Dan Menganalisis Implementasi Pengelolaan Dan Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Narkotika. 2) Untuk Mengetahui Dan Menganalisis Hambatan Dalam Pengelolaan Dan Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Narkotika. 3) Untuk Mengetahui Dan Menganalisis Model Ideal Pengelolaan Dan Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Narkotika Dimasa Yang Akan Datang.. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, data sekunder dan data tersier yang dapat menunjang pengkajian, yang kemudian dianalisis dengan metode yuridis sosiologis. Berdasarkan hasil analisis data disimpulkan bahwa: 1) Mekanisme tata cara penyimpanan Benda Sitaan Narkotika dilakukan dengan menyerahkan benda sitaan atau barang bukti dari pihak kepolisian kepada kejaksaan yang kemudian disimpan di Kejaksaan Negeri Rembang dalam Ruang Penyimpanan Benda Sitaan dibawah pengawasan Kasi Pengelola Barang Bukti dan Barang Sitaan Petugas didampingi Kasi Pidana Umum Kejaksaan Negeri Rembang tidaklah sesuai dengan aturan Perundang – Undangan. Seharusnya segala jenis barang sitaan disimpan di dalam Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) sebagaimana ketentuan pasal 44 KUHAP. 2) hambatan-hambatan dalam pengelolan barang bukti narkotika adalah Letak Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara tidak strategis, Tempat Penyimpanan Benda Sitaan yang kurang memadai, Kendala Biaya, Prosedur Pemusnahan Yang Merepotkan, Waktu Yang Diberikan Untuk Melaksanakan Pemusnahan Sangat Singkat. 3) melakukan upaya-upaya seperti Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah berkoordinasi dengan Kejaksaan Negeri Rembang dalam mengatasi kendala penyimpanan dan pemusnahan barang sitaan, Mengusulkan anggaran biaya tambahan kepada pemerintah untuk penyimpanan dan pemusnahan benda sitaan, Melakukan pengawasan terhadap benda sitaan yang disimpan di Kejaksaan Negeri Rembang maupun yang disimpan di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan). Kata Kunci: Notaris, Akta Otentik, Tulisan Bismillahhirrohmanirohim

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 31 Aug 2023 06:49
Last Modified: 31 Aug 2023 06:49
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30868

Actions (login required)

View Item View Item