ANALISIS TUNTUTAN PIDANA (REQUISITOIR) PIDANA MATI DALAM PERKARA KEKERASAN SEKSUAL TERHADAP ANAK (Analisa Tuntutan Pidana dalam Perkara Nomor : 989/ Pid.Sus/2021/PN.Bdg)

Yuhri, Ahmad Al (2023) ANALISIS TUNTUTAN PIDANA (REQUISITOIR) PIDANA MATI DALAM PERKARA KEKERASAN SEKSUAL TERHADAP ANAK (Analisa Tuntutan Pidana dalam Perkara Nomor : 989/ Pid.Sus/2021/PN.Bdg). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.

[img] Text
20302000143_fullpdf.pdf

Download (937kB)
[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (187kB)

Abstract

Tuntutan pidana merupakan permohonan penuntut umum kepada mejelis hakim atas hasil persidangan ketika pemeriksaan dinyatakan selesai. Didalam tuntutan pidana menyebutkan jenis pidana dan berapa lama pidananya, lamanya pidana bisa sama dengan maksimal ancaman pidana, lebih rendah atau dalam hal tertentu melebihi maksilam ancaman pidana. Undang-undang perlindungan anak sudah mengatur pidana paling berat yaitu pidana mati namun dalam pelaksanaanya apakah dapat dilaksanakan secara yuridis atau dilakukan demi menjawab dari respon masyarakat. Melihat dari tuntutan pidana dalam perkara pidana dengan terdakwa HW penuntut umum melakukan terobosan hukum dengan memperhatikan rasa keadilan para korban dan juga demi rasa keadilan dimasyarakat, sehingga pidana mati dalam perkara kekerasan seksual diterapkan, namun tentunya perlu dilakukan penelitian atau pengkajian, apa yang dijadikan dasar atau alasan oleh penuntut umum melakukan tuntutan pidana mati. Penegakan hukum pada sejatinya demi mewujudkan keadilan baik bagi Terdakwa maupun para korban yang telah mengalami penderitaan akibat perbuatan Terdakwa penuntut umum dapat melakukan penuntutan diluar surat dakwaan dengan memeperhatikan keadilan yang ada dan tumbuh dalam masyarakat karena tidak adil apabila perbuatan tersebut terbukti namun para korban justru tidak mendapatkan keadilannya. Kata Kunci : Tuntutan Pidana, Pidana Mati, Kekerasan Seksual, Anak

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 31 Aug 2023 04:26
Last Modified: 31 Aug 2023 04:26
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30800

Actions (login required)

View Item View Item