GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU YANG MEMPUNYAI BAYI USIA 0-12 BULAN TENTANG DIAPER RASH DI PMB RIYANTI KECAMATAN GENUK KOTA SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH

GHINA, RIFA ULFAH (2023) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU YANG MEMPUNYAI BAYI USIA 0-12 BULAN TENTANG DIAPER RASH DI PMB RIYANTI KECAMATAN GENUK KOTA SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (436kB)
[img] Text
32102100029_fullpdf.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pengetahuan ibu tentang diaper rash pada bayi di Indonesia ternyata masih rendah. Sebanyak 30 orang (45,5%) dari jumlah populasi 66 orang memiliki pengetahuan cukup. Berdasarkan data yang di keluarkan oleh Badan Kesehatan Dunia World Health Organization iritasi diaper rash cukup tinggi yaitu sebesar 25% dari 1.000.000. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan Ibu yang mempunyai bayi usia 0-12 bulan di PMB Riyanti Kecamatan Genuk Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan rancangan cross sectional. Sampel yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 53 orang responden. Penelitian ini dilakukan di bulan Februari 2023 di PMB Riyanti Kecamatan Genuk Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah. Dari hasil uji analisis univariat menggunakan SPSS didapatkan gambaran pengetahuan ibu tentang diaper rash baik sebanyak 28 orang (52,8%), cukup sebanyak 11 orang (20,8%), kurang sebanyak 14 orang (26,4%). Maka dapat disimpulkan bahwa pengetahuan Ibu yang mempunyai bayi usia 0-12 bulan tentang diaper rash baik. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor salah satunya keterpaparan ibu akan informasi yang berkaitan dengan diaper rash. Kata kunci : Pengetahuan, Ibu, Diaper rash, Bayi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > S1 Kebidanan
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 10 Aug 2023 02:13
Last Modified: 10 Aug 2023 02:13
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30430

Actions (login required)

View Item View Item