STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN RELIGIUSITAS SISWA DI MA NU MRANGGEN DEMAK

WARDA, NAELA UMDATIN (2023) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN RELIGIUSITAS SISWA DI MA NU MRANGGEN DEMAK. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900094_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900094_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (143kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan strategi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi guru pendidikan agama islam dalam meningkatkan religiusitas siswa di MA NU Mranggen Demak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Dan penganalisisan data dilakukan melalui proses reduksi data, penyajian data dan verifikasi data (kesimpulan). Kemudian pengecekan keabsahan data dengan mengadakan triangulasi teknik yaitu dengan membandingkan data hasil pengamatan dengan hasil wawancara, kemudian hasil wawancara juga dibandingkan dengan dokumen yang berkaitan. Berdasarkan hasil penelitian, strategi perencanaan yang digunakan guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan religusitas belum sesuai dengan Silabus dan RPP yang telah ditanda tangani oleh kepala sekolah. Adapun strategi pelaksanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan religiusitas siswa adalah pemberian keteladanan, pemberian motivasi, pemberian bimbingan dan nasihat, serta pemberian hukuman. Evaluasi strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan religiusitas peserta didik di MA NU Mranggen adalah membuat kesimpulan dan tindak lanjut dari strategi yang telah dilaksanakan agar mendapatkan solusi untuk memaksimalkan strategi yang digunakan dalam meningkatkan religiusitas siswa. Misalnya melalui pengayaan, melalui penilaian dari keaktifan peserta didik dalam mengikuti kegiatan keagamaan seperti keaktifan siswa mengikuti sholat dhuha dan sholat dhuhur berjamaah, serta peningkatan jumat amal. Kata Kunci : Strategi, Guru PAI, Religiusitas

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam)
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 10 Aug 2023 03:00
Last Modified: 10 Aug 2023 03:00
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30396

Actions (login required)

View Item View Item