IMPLEMENTASI METODE QUANTUM PADA PEMBELAJARAN TAHFIDUL AL-QUR’AN DI MA’HAD ASKAR KAUNY SEMARANG

Al Adawiyah, Devi Robi’ah (2023) IMPLEMENTASI METODE QUANTUM PADA PEMBELAJARAN TAHFIDUL AL-QUR’AN DI MA’HAD ASKAR KAUNY SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900033_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900033_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (51kB)

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengetahui bagaimana karakteristik metode quantum dan bagaimana langkah-langkah penerapan metode quantum pada pembelajaran Tahfidul Al-Qur’an di Ma’had Askar Kauny Semarang. Metode yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) menggunakan pendekatan kualitatif. Metode ini memiliki karakteristik yang ramah terhadap para pemula yang belum bisa membaca maupun menulis Al-Qur’an namun tetap dapat menghafal Al-Qur’an melalui mendengar. Selain itu metode quantum tidak hanya menghafal Ayat Al-Qur’an saja namun juga disertai arti dan gerakan tangan. Penerapan metode quantum pada pembelajaran Tahfidul Qur’an menggunakan system talaqqi dan pemvisualisasikan arti dengan gerakan tangan. System talaqqi merupakan cara menghafal Al-qur’an dengan cara mengulang-ulang bacaan hingga lancar dan hafal. Pada proses pentalqinan ayat Al-Qur’an juga akan disertai arti dan juga gerakan tangan. Kata kunci : metode, quatum, pembelajaran, Tahfidul Qur’an

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam)
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 08 Aug 2023 03:34
Last Modified: 08 Aug 2023 03:34
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30346

Actions (login required)

View Item View Item