PERANAN PEJABAT PEMBUAT AKTA TANAH (PPAT) DALAM PENDAFTARAN PERALIHAN HAK ATAS TANAH MELALUI JUAL BELI DI KABUPATEN DEMAK

Nugroho, Reswanto Adi (2023) PERANAN PEJABAT PEMBUAT AKTA TANAH (PPAT) DALAM PENDAFTARAN PERALIHAN HAK ATAS TANAH MELALUI JUAL BELI DI KABUPATEN DEMAK. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (69kB)
[img] Text
30301900423_fullpdf.pdf

Download (978kB)

Abstract

Peralihan hak atas tanah melalui jual beli harus dibuatkan sebuah Akta Jual Beli tanah sebagai bukti telah terjadinya kesepakatan jual beli antara pihak penjual dan pembeli yang dibuat oleh Pejabat Pembuat Akta Tanah. Setelah Akta Jual Beli jadi, AJB harus didaftarkan menjadi sertifikat tanah di kantor BPN agar kekuatan hukumnya lebih kuat. Peralihan hak atas tanah bertujuan untuk menjamin kepastian hukum dan perlindungan hukum pemegang hak atas tanah agar dikemudian hari tidak terjadi sengketa hukum atas tanah tersebut. Tujuan penelitian skripsi ini adalah untuk mengetahui peran dari Pejabat Pembuat Akta Tanah, tahapan-tahapan peralihan hak, serta hambatan dan solusi dalam proses peralihan hak atas tanah melalui jual beli. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis-sosiologis, spesifikasi penelitian menggunakan penelitian deskriptif, sumber data penelitian menggunakan data primer dan data sekunder, metode pengumpulan data primer dengan cara wawancara sedangkan pengumpulan data sekunder dengan cara penelusuran kepustakaan, analisis data penelitian menggunakan analisis data kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan sebagai berikut : (1) Pejabat Pembuat Akta Tanah merupakan pejabat umum yang diberi kewenangan untuk membuat akta-akta otentik mengenai perbuatan hukum. Pejabat Pembuat Akta Tanah merupakan mitra dari BPN yang memiliki kedudukan yang sejajar dan merupakan pihak yang berhadapan langsung dengan masyarakat. (2) Hambatan yang terjadi dalam proses peralihan hak atas tanah ialah rendahnya kesadaran masyarakat akan pentingnya peralihan hak atas tanah dan juga stigma masyarakat yang beranggapan proses peralihan hak atas tanah prosesnya berbelit dan lambat serta biayanya mahal. Kata Kunci : Peralihan Hak Atas Tanah, Akta Jual Beli Tanah, Pejabat Pembuat Akta Tanah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 09 Aug 2023 03:26
Last Modified: 09 Aug 2023 03:26
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30330

Actions (login required)

View Item View Item