Perlindungan Hukum Terhadap Korban Tindak Pidana Kekerasan Seksual Terhadap Anak (Studi Kasus Di Pengadilan Negeri Demak)

Umam, Muhammad Khotibul (2023) Perlindungan Hukum Terhadap Korban Tindak Pidana Kekerasan Seksual Terhadap Anak (Studi Kasus Di Pengadilan Negeri Demak). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (143kB)
[img] Text
30301900233_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dalam hidup bernegara kita dapat mengetahui banyaknya suatu kemajuan, kemajuan tersebut diketahui dari banyaknya instrument hukum nasional maupun internasional yang dapat digunakan untuk mendukung terciptanya suatu tujuan hukum berupa suatu kedamaian dan keadilan didalam masyarakat. Dalam hal ini Negara memiliki tanggung jawab untuk melindungi warga negara dengan sepenuhnya untuk mencapai suatu tujuan hidup yang diinginkan oleh individu-individu yang ada di Negara Indonesia. Salah satunya adalah sebuah tujuan dari individu untuk mendapatkan hak-hak individu tersebut dan juga penegakkan hukum untuk mendapatkan suatu keadilan. Negara Republik Indonesia menjunjung tinggi hak asasi manusia dan kebebasan dasar manusia sebagai hak yang secara kodrati melekat dan tidak terpisah dari manusia yang harus dilingduni, dihormati, dan ditegakkan demi peningkatan martabat kemanusiaan, kesejahteraan, kebahagiaan, dan kecerdasan serta keadilan. Banyaknya kasus tindak pidana kekerasan seksual saat ini adalah merupakan suatu hal yang sangat miris, banyak kita lihat tindak pidana kekerasan seksual yang sudah terjadi adalah kekerasan seksual terhadap anak dibawah umur, oleh sebab itu diperlukan suatu upaya perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban tindak pidana kekerasan seksual dalam bentuk abstrak ( Tidak Langsung ) maupun Konkret ( Langsung ). Metode pendekatan yang digunakan dalam penulisan hukum ini adalah menggunakan metode Yuridis Sosiologis, dimana metode ini disebut juga dengan metode melalui penelitian lapangan, yakni mengkaji ketentuan hukum yang berlaku dan apa yang terjadi dalam kenyataan masyarakat yang berfokus pada penelitian yang bertujuan untuk memperoleh data yang lebih tepat tentang upaya perlindungan hukum terhadap korban kekerasan seksual. Hasil penelitian ini menyebutkan : pertama, Upaya perlindungan hukum terhadap korban kekerasan seksual terhadap anak di Pengadilan Negeri Demak adalah berupa pemberian dana restitusi kepada korban pelechan seksual dengan menyertakan secara rinci dan secara jelas peruntukannya untuk anak korban kekerasan seksual sebagai biaya pengobatan agar mendapat perawatan secara rutin untuk mengembalikan keadaan psikis korban sampai dengan psikis korban membaik. Sebagaimana disebutkan dalam Undang-undang No 12 Tahun 2022 pada pasal (1) ayat 20 dan 21 Tentang Kekerasan Seksual. Kedua, hambatan-hambatan yang menjadikan hakim mengalami kesulitan dalam proses pemeriksaan terhadap korban kekerasan seksual, dan juga solusi bagi hambatan-hambatan tersebut. Kata Kunci : Perlindungan Hukum, Tindak Pidana, Kekerasan seksual, Anak Dibawah Umum

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 01 Aug 2023 02:35
Last Modified: 01 Aug 2023 02:35
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30172

Actions (login required)

View Item View Item