PENGUJIAN IMU DAN GNSS PADA NAVIGASI ROVER BERBASIS PIXHAWK 2.1

AULANA, RIFQI (2022) PENGUJIAN IMU DAN GNSS PADA NAVIGASI ROVER BERBASIS PIXHAWK 2.1. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Teknik Elektro_30601601883_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Teknik Elektro_30601601883_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (560kB)

Abstract

Navigasi tidak pernah terpisahkan dari penggunaan GPS (Global Positioning System), akan tetapi GPS mempunyai kelemahan dari sisi akuransinya. Sehingga dibutuhkan integrasi antara GPS dengan modul sensor yang lain. Modul RTK (Real Time Kinematic) sering digunakan untuk meningkatkan nilai akurasi GPS. Dalam pemetaan geodetik, modul RTK sering digunakan untuk mendapatkan data titik koordinat yang akurat. Pada penelitian ini arsitektur sistem navigasi dibangun dengan 2 arsitektur, yaitu integrasi GPS dengan IMU dan integrasi GPS RTK dengan IMU. Pengujian dilakukan dengan menjalankan rover pada 3 jenis rute yaitu kotak, zigzag, dan angka 8. Pengujian kedua arsitektur dilakukan secara bergantian. Pengujian sistem navigasi rover dikendalikan secara manual dengan radio kontrol. Hasil pengujian menunjukkan bahwa arsitektur yang paling mendekati referensi rute navigasi adalah RTK GPS Here3 dan IMU, dengan rute navigasi terbaik pada rute kotak. Berdasarkan hasil pengujian sensor IMU kompas pada modul GPS Here3 memiliki pembacaan arah orientasi hadap sesuai dengan track navigasi menggukanan metode koordinat navigasi North East Down (NED). Kinerja sensor IMU Pixhawk terlihat pada saat berbelok dan sudah sesuai dengan track navigasi yang ditempuh. Kata Kunci : Navigasi, GPS Here3, IMU

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 28 Jul 2023 06:06
Last Modified: 28 Jul 2023 06:06
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/29927

Actions (login required)

View Item View Item