SAFITRI, DEWI AYU (2023) PENYELESAIAN PEMBAGIAN HARTA WARIS DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (Studi Putusan No.1231/pdt.G/2018/PA.Amb). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (207kB) |
|
Text
30301900091_fullpdf.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penulisan Skripsi ini mengambil judul Penyelesaian Pembagian Harta Waris Dalam Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Putusan Nomor: 1231/Pdt.G/2021/PA.Amb). Adapun yang melatarbelakangi penulis mengambil skripsi tersebut karena maraknya kasus sengketa waris yang terjadi di Indonesia. Dalam penyelesaian sengketa waris tersebut sering menimbulkan perselisihan sengketa hak atas waris karena kebanyakan dalam pembagian yang terjadi di masyarakat sering terjadi ketidakadilan dan ketidakpuasan sehingga menimbulkan pertengkaran antara saudara. Sehingga penulisan ini bertujuan untuk mengetahui Penyelesaian Pembagian Harta Waris Dalam Perspektif Hukum Islam, dan juga Untuk mengetahui pertimbangan hukum majelis hakim dalam memutus perkara Nomor: 1231/Pdt.G/2018/PA.Amb. Metode Penelitian yang digunakan penulis adalah metode pendekatan secara yuridis sosiologis dengan mengunakan data primer sebagai data utamanya. Teknik pengumpulan data primer yaitu dengan melakukan wawancara kepada Hakim Pengadilan Agama Ambarawa, Serta mengunakan data sekunder dan tersier. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis kualitatif yaitu ditafsirkan secara logis dan sistematis kemudian ditarik kesimpulan. Hasil penelitian dan pembahasan ini dapat ditarik kesimpulan bahwa: terjadinya pengajuan surat gugatan sengketa waris dalam perkara perdata Nomor 1231/Pdt.G/2018/PA.Amb yang telah sesuai dengan Perspektif Hukum Islam. Adapun yang menjadi pertimbangan hakim dalam memutus perkara nomor 1231/Pdt.G/2018/PA.Amb sudah tepat karena menurut Pasal 177, 178, dan 180 Kompilasi Hukum Islam dan berdasarkan bukti yng ada maka pewaris masing-masing mendapatkan bagian. Faktor khusus dalam perkara ini adalah belum adanya pembagian harta waris dan adanya penguasaan sepihak terhadap harta waris. Dasar pertimbangan Hakim tersebut harus dibagi kepada yang berhak menerimanya. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan penulis menyarankan: Para Ahli Hukum dan juga para cendekiawam hukum perlu memberikan informasi dan juga mengedukasi masyarakat dengan cara memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pembagian harta waris sesuai dengan Hukum Islam, dengan cara penyuluhan begitu pentingnya pembagian waris yang dilakukan disetiap Desa/Perumahan dan juga media social. Agar dalam pembagian harta warisan tidak terjadi sengketa. Kata kunci: sengketa, waris, ahli waris, pembagian harta waris.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Pustakawan 1 UNISSULA |
Date Deposited: | 25 Jul 2023 06:25 |
Last Modified: | 25 Jul 2023 06:25 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/29849 |
Actions (login required)
View Item |