PERAN POLISI LALU LINTAS DALAM PELAKSANAAN ELECTRONIC TRAFFIC LAW ENFORCEMENT TERHADAP PELANGGARAN LALU LINTAS JALAN RAYA DI WILAYAH HUKUM POLRES DEMAK (Studi Kasus Satuan Lalu Lintas Polres Demak)

Rahmadanti, Aulia Zabrina (2023) PERAN POLISI LALU LINTAS DALAM PELAKSANAAN ELECTRONIC TRAFFIC LAW ENFORCEMENT TERHADAP PELANGGARAN LALU LINTAS JALAN RAYA DI WILAYAH HUKUM POLRES DEMAK (Studi Kasus Satuan Lalu Lintas Polres Demak). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (58kB)
[img] Text
30301900061_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan teknologi dengan diikuti laju perkembangan penduduk yang semakin padat maka hal ini dapat menimbulkan permasalahan hukum yang berkaitan dengan pelanggaran lalu lintas di jalan raya. Peran polisi lalu lintas dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar) dengan adanya pelaksanaan sistem Electronic Traffic Law sebagai terobosan penegakan hukum lalu lintas jalan secara elektronik di wilayah hukum Polres Demak. Dengan harapan seluruh proses tilang akan lebih efisien dan juga efektif juga membantu pihak kepolisian dalam manajemen administrasi. Penelitian ini menjelaskan bagaimana peran polisi lalu lintas dalam pelaksanaan Electronic Traffic Law Enforcement, mekanisme pelaksanaan Electronic Traffic Law Enforcement, dan kendala apa saja yang dialami polisi lalu lintas serta bagaimana upaya menanggulangi kendala tersebut agar pelaksanaan proses tilang elektronik tetap terlaksana semaksimal mungkin. Metode penelitian ini menggunakan metode yuridis sosiologis dengan spesifikasi penelitian bersifat deskriptif yaitu penelitian menggambarkan kenyataan-kenyataan suatu obyek yang diperoleh dari hasil penelitian. Sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan wawancara, dokumentasi, dan observasi. Metode Analisa data menggunakan Analisa kualitatif. Dari hasil penelitian polisi lalu lintas Polres Demak melaksanakan peran dan tupoksinya semaksimal mungkin dalam penegakan hukum pelanggaran lalu lintas jalan raya melalui sistem Electronic Traffic Law Enforcement. Dalam menjalankan perannya tentu saja terdapat kendala yang dihadapi. Namun hal tersebut dapat diupayakan untuk menanggulangi kendala-kendala yang ada. Kata Kunci : Polisi, Electronic Traffic Law Enforcement, Pelanggaran, Lalu Lintas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 24 Jul 2023 02:58
Last Modified: 24 Jul 2023 02:58
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/29774

Actions (login required)

View Item View Item