Analisis Pengaruh Profitabilitas, Ukuran Perusahaan (size) dan Leverage dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Intervening Dalam Upaya Meningkatkan Nilai Perusahaan Pada Sektor Makanan & Minuman di BEI Periode 2017-2021

MULIAPUTRI, NOVIANITA PRADANY (2022) Analisis Pengaruh Profitabilitas, Ukuran Perusahaan (size) dan Leverage dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Intervening Dalam Upaya Meningkatkan Nilai Perusahaan Pada Sektor Makanan & Minuman di BEI Periode 2017-2021. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG.

[img] Text
Manajemen_30401511996_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
publikasi_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (862kB)

Abstract

Perusahaan yang sudah melakukan publikasi menarik perhatian investor cenderung dengan cara meningkatkan nilai perusahaan. Bagi investor, nilai perusahaan merupakan konsep penting karena nilai perusahaan merupakan indikator bagaimana pasar menilai perusahaan secara keseluruhan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk Analisis Pengaruh Profitabilitas, Ukuran Perusahaan (Size) dan Leverage dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Intervening Dalam Upaya Meningkatkan Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Sektor Makanan & Minuman di BEI Periode 2017-2021. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 80 Data Keuangan Perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI tahun 2017-2021. Metode yang digunakana adalah metode deskriptif dengan Analisis Regresi Berganda dengan program SPSS V.25 dan uji Sobel test. Hasil penelitian dengan analisis linier berganda menemukan bahwa profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai perusahaan. Ukuran perusahaan berpengaruh negatif terhadap Nilai perusahaan. Leverage berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Kebijakan dividen berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai perusahaan. Namun, profitabilitas berpengaruh negatif terhadap kebijakan dividen. Ukuran perusahaan berpengaruh negatif terhadap kebijakan dividen. Leverage tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen. Variabel kebijakan dividen sebagai variabel intervening antara profitabilitas, ukuran perusahaan, leverage terhadap nilai perusahaan. Namun variabel kebijakan dividen bukan merupakan sebagai variabel intervening antara profitabilitas, ukuran perusahaan, leverage. Hasil pengujian Intervening menunjukan bahwa kebijakan dividen tidak mampu memediasi variabel profitabilityas, ukuran perusahaan, leverage terhadap Nilai Peusahaan. Kata kunci : Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Leverage, Kebijakan Dividen dan Nilai Perusahaan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 29 May 2023 07:00
Last Modified: 29 May 2023 07:00
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/28660

Actions (login required)

View Item View Item