PENGARUH MODAL USAHA, KEMAMPUAN MENYUSUN LAPORAN KEUANGAN, KETERAMPILAN KEWIRAUSAHAAN, ORIENTASI PASAR, DAN JARINGAN USAHA TERHADAP KINERJA UMKM DENGAN KOMPETENSI KEWIRAUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA UMKM BIDANG FASHION KABUPATEN PATI

Wulan, Kencono (2022) PENGARUH MODAL USAHA, KEMAMPUAN MENYUSUN LAPORAN KEUANGAN, KETERAMPILAN KEWIRAUSAHAAN, ORIENTASI PASAR, DAN JARINGAN USAHA TERHADAP KINERJA UMKM DENGAN KOMPETENSI KEWIRAUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA UMKM BIDANG FASHION KABUPATEN PATI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
31401800083_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (26kB)

Abstract

Perkembangan dunia fashion saat ini semakin digandrungi oleh berbagai kalangan baik yang ada di desa apalagi yang bertempat tinggal di kota. Trend dan gaya hidup masyarakat saat ini yang cenderung aktif dalam sosial media, dimana pada sosial media tersebut perang penampilan dengan mengunggah aktivitas pribadi sering dilakukan. Penampilan pun menjadi aspek utama dalam mendukung hal tersebut. Dengan demikian, dunia fashion merupakan salah satu peluang bisnis yang cukup menjanjikan. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap perkembangan kinerja UMKM bidang fashion. Modal usaha, kemampuan menyusun laporan keuangan, keterampilan kewirausahaan, orientasi pasar, jaringan usaha merupakan variabel independen , kinerja UMKM merupakan variabel dependen, dan kompetensi kewirausahaan merupakan variabel intervening. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM bidang fashion yang berada di Kabupaten Pati yang telah menjalankan usahanya selama lebih dari 6 bulan. Penelitian ini menggunakan teknik sampling non probability sampling, teknik non probability sampling yang digunakan adalah metode convenience sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa modal usaha , keterampilan kewirausahaan, orientasi pasar, kompetensi kewirausahaan berpengaruh positif terhadap kinerja UMKM, sedangkan jaringan usaha berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja UMKM dan kemampuan menyusun laporan keuangan tidak berpengaruh terhadap kinerja UMKM. Kata kunci : modal usaha, kemampuan menyusun laporan keuangan, keterampilan kewirausahaan, orientasi pasar, jaringan usaha, kompetensi kewirausahaan, kinerja UMKM

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 25 Jan 2023 02:09
Last Modified: 25 Jan 2023 02:09
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27785

Actions (login required)

View Item View Item