STUDI POTENSI DAN PERENCANAAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO DI BENDUNG SIMBANG KECAMATAN DORO KABUPATEN PEKALONGAN

ABDILLAH, M. FANIS (2022) STUDI POTENSI DAN PERENCANAAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO DI BENDUNG SIMBANG KECAMATAN DORO KABUPATEN PEKALONGAN. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Teknik Elektro_30601800023_fullpdf.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Teknik Elektro_30601800023_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (45kB)

Abstract

Kebutuhan energi listrik yang terus meningkat dan pembangkit dengan kapasitas besar di Indonesia didominasi PLTU yang menggunakan energi tidak terbarukan yang menimbulkan beberapa masalah di antaranya polusi udara dan panas yang semakin lama akan berdampak buruk bagi bumi, hal ini semakin menuntut manusia untuk menemukan potensi energi yang terbarukan salah satunya ialah energi air yang berada di Bendung Simbang. Metode yang digunakan pada pengukuran debit air ialah metode apung serta software yang digunakan untuk mengukur ketinggian ialah Google Earth. Kemudian hasil dari pengukuran tersebut digunakan untuk menentukan turbin, menghitung potensi daya terbangkitkan serta merencanakan PLTMH. Hasil dari penelitian ini ialah debit air sebesar 3,67 m3/s yang nilainya tidak jauh berbeda dengan data pada Bendung Tapak Menjangan. Dan untuk keperluan perencanaan digunakan debit andalan yang nilainya 1,5 m3/s. Dan hasil pengukuran ketinggian 11 meter serta menggunakan turbin crossflow dan potensi daya terbangkitkan sebesar 114,49 kW. Perencanaan pembangkit yang dihasilkan ialah ukuran pintu masuk air memiliki tinggi 1 meter dan lebar 1,01 meter, untuk setting basin mempunyai volume 36 m3 dengan panjang 8 meter lebar 3 meter dan kedalaman 1,5 meter. Headrace memiliki lebar 0,8 meter dan kedalaman 1,5 meter. Forebay memiliki volume 27 m3 dengan panjang 7 meter lebar 2 meter dan kedalaman 1,93 meter. Penstok sepanjang 143,14 meter dengan diameter1,1 meter. Dengan kapasitas generator sebesar 187,5kVA. Kata kunci : PLTMH, debit air, daya potensial.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 24 Jan 2023 04:22
Last Modified: 24 Jan 2023 04:22
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27576

Actions (login required)

View Item View Item