ANALISIS KEMAMPUAN LITERASI NUMERASI SISWA KELAS V SD ISLAM DARUL HUDA GENUK SEMARANG

Rachmawati, Diah Ani (2022) ANALISIS KEMAMPUAN LITERASI NUMERASI SISWA KELAS V SD ISLAM DARUL HUDA GENUK SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
34301800023_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (53kB)

Abstract

Penelitian ini berfokus pada analisis kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal Literasi Numerasi Siswa Kelas V SD Islam Darul Huda Genuk Semarang. Tujuan penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui dan menganalisa Kemampuan Literasi Numerasi Siswa Kelas V SD Islam Darul Huda Genuk Semarang.Jenis penelitian yang dilakukan yaitu penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah: Tes tertulis, Observasi, Wawancara. adapun pada penelitian ini pemeriksaan keabsahan data menggunakan trianggulasi teknik dan trianggulasi metode.Hasil penelitian yang berjudul “Analisis Kemampuan Literasi Numerasi Siswa Kelas V Sd Islam Darul Huda Genuk Semarang” dapat diambil kesimpulan bahwa kemampuan literasi numerasi siswa berada pada kategori baik dengan rincian pada indikator mampu menyajikan data dalam bentuk tabel siswa dalam menyajikan data dalam bentuk table sudah paham tetapi masih perlu latihan soal serta pembinaan dari guru kelas, orang tua serta guru les (jika ada) , kemudian pada indikator menyajikan data dalam bentuk gambar yaitu siswa sudah paham tetapi terkadang masih bingung jika ada soal lain yang perintahnya berbeda. Jadi dibutuhkan mentor untuk menjelaskan maksut soal tersebut . Pada indikator yang mampu menyajikan data dalam bentuk diagram batang yaitu siswa kesulitan memahami perintah soal. pada indikator menyajikan data dalam bentuk diagram batang secara rinci dijelaskan bahwa Sebagian siswa mampu dalam menyajikan diagram batang. Pada indikator menyajikan data dalam bentuk tabel dan menyajikan kembali dalam bentuk diagram garis siswa juga masih diperlukan latihan lagi. Kata Kunci: Analisis, Kemampuan literasi, Kemampuan Numerasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 17 Jan 2023 04:24
Last Modified: 17 Jan 2023 04:24
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27159

Actions (login required)

View Item View Item