PENINGKATAN HASIL BELAJAR DAN KEAKTIFAN MATERI PERKALIAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD MENGGUNAKAN MEDIA PAPAN STIK DIKELAS II SD INTEGRAL SUNAN MURIA

Wahidah, Clarifta Nur (2022) PENINGKATAN HASIL BELAJAR DAN KEAKTIFAN MATERI PERKALIAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD MENGGUNAKAN MEDIA PAPAN STIK DIKELAS II SD INTEGRAL SUNAN MURIA. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
34301800016_fullpdf.pdf

Download (6MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (56kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat peningkatan hasil belajar dan keaktifan materi perkalian pembelajaran kooperatif tipe STAD menggunakan media papan stik dikelas II SD Integral Sunan Muria. Adapun penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya pemahaman dan keaktifan peserta didik terkait materi perkalian sehingga masih banyak peserta didik yang mendapatkan hasil belajar dibawah KKM. Penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dan keaktifan peserta didik selama pelaksanaan pembelajaran kooperatif tipe STAD menggunakan media papan stik pada materi perkalian yang berdampak meningkatnya hasil belajar ranah kognitif dan ranah afektif peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan 2 siklus dan pada setiap siklus terdapat 2 pertemuan. Analisis data menggunakan analisis data pada penelitian tindakan kelas ini menggunakan analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil belajar ranah kognitif pada siklus I diperoleh rata-rata nilai 66,81 dengan ketuntasan belajar sebesar 43,75%, dan pada siklus II diperoleh rata-rata nilai 84,25 dengan ketuntasan belajar sebesar 100%. Hasil belajar ranah afektif pada siklus I diperoleh presentase ketuntasan sebesar 47,03%, dan pada siklus II diperoleh presentase 80,78%. Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar dan keaktifan materi perkalian melalui pembelajaran kooperatif STAD menggunakan media papan stik dikelas II SD Integral Sunan Muria. Kata kunci : Hasil Belajar, Pembelajaran STAD, Media Papan Stik

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 17 Jan 2023 02:50
Last Modified: 17 Jan 2023 02:50
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27150

Actions (login required)

View Item View Item