Amin, Andi Muhammad (2022) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS IV. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
34301800009_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (153kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui apakah pembelajaran dengan model cooperative script efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas IV SDN Dampyak 02; 2) untuk mengetahui perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematika antara pembelajaran dengan model cooperative script dan model konvensional pada kelas IV SDN Dampyak. Penelitian ini dilatarbelakangi berdasarkan lemahnya kemampuan pemecahan masalah matematika siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen menggunakan Non-Equivalent Control Group Design. Responden pada penelitian ini berjumlah 58 orang siswa. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian adalah, uji normalitas, uji homogenitas dan uji Paired Sample T-test dan Uji Independent Sample T-test. Hasil penelitian menemukan bahwa pada 4 indikator pemecahan masalah pada pretest kelas eskperimen mendapatkan hasil persentase sebesar 55% dengan kriteria cukup dan pada posttest mendapatkan persentase sebesar 86% dengan kriteria baik sekali. Dan pada perbandingan posttest kelas eksperimen dan kontrol, kelas eksperimen mendapatkan hasil persentase 86% dengan kriteria sangat baik dan kelas kontrol mendapatkan persentase 76% dengan kriteria baik. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa model cooperative script efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas IV dalam menyelesaikan soal materi FPB dan KPK serta terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematika yang signifikan antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol, hal ini terbukti pada nilai Sig. (2-tailed) 0,000. Dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Kata Kunci: Pemecahan Masalah Matematika, Model Cooperative Script
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Pustakawan 1 UNISSULA |
Date Deposited: | 17 Jan 2023 02:12 |
Last Modified: | 17 Jan 2023 02:12 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27132 |
Actions (login required)
View Item |