Nurwulan, Brillian Novianty (2022) EFEKTIVITAS EKSTRAK KULIT BUAH MANGGIS TERHADAP EKSPRESI TRANSFORMING GROWTH FACTOR-β (TGF-β) PADA TERAPI PERIODONTITIS. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG.
Text
Kedokteran Gigi_31101800020_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (276kB) |
|
Text
Kedokteran Gigi_31101800020_fullpdf.pdf Download (2MB) |
Abstract
Periodontitis merupakan kondisi inflamasi kronis pada jaringan periodontal akibat mikroorganisme spesifik. Kulit buah manggis mengandung beberapa senyawa aktif seperti xanthone, flavonoid, tanin, saponin, dan alkaloid yang memiliki daya antibakteri dan antiinflamasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas ekstrak kulit buah manggis terhadap ekspresi TGF-β pada terapi periodontitis. Penelitian ini berjenis eksperimental laboratoris dengan rancangan penelitian post- test only control group design, terdiri dari 3 kelompok; kelompok kontrol negatif tanpa perlakuan, kelompok kontrol positif dengan gel metronidazol 25%, dan kelompok perlakuan dengan gel ekstrak kulit buah manggis 75%. Sampel penelitian menggunakan tikus wistar jantan yang diinduksi periodontitis dengan ligasi pada daerah gigi anterior rahang atas dan bawah selama 7 hari. Data dianalisis menggunakan uji parametrik One Way ANOVA dilanjutkan dengan uji Post Hoc Bonferroni. Hasil uji One Way ANOVA menunjukkan perbedaan yang signifikan ekspresi TGF- β antar kelompok, dengan nilai p = 0.011 (p<0.05). Dilanjutkan dengan uji post hoc Bonferoni menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol positif dan gel ekstrak kulit buah manggis 75%, nilai p = 1.000 (p>0.05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak kulit buah manggis efektif terhadap peningkatan ekspresi TGF-β dalam proses penyembuhan jaringan periodontal. Kata kunci: Ekstrak kulit buah manggis, Periodontitis, TGF-β
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Gigi > Pendidikan Dokter Gigi |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 10 Jan 2023 03:11 |
Last Modified: | 10 Jan 2023 03:11 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/26209 |
Actions (login required)
View Item |