ANALISIS RISIKO OPERASIONAL PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH DI KSPS KHOIRUL UMMAH

Sutianingsih, Sutianingsih (2022) ANALISIS RISIKO OPERASIONAL PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH DI KSPS KHOIRUL UMMAH. Diploma thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
49401900060_fullpdf.pdf

Download (955kB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB)

Abstract

Tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan risiko khususnya mengenai risiko operasional pada pembiayaan murabahah yang dilakukan oleh KSPS Khoirul Ummah. Dalam memberikan pembiayaan KSPS Khoirul Ummah tidak secara langsung memberikan persetujuan karena hal itu memerlukan adanya analisis yang tepat terlebih dahulu, agar dapat terhindar dari potensi terjadinya risiko misalnya seperti adanya pembayaran angsuran yang tidak lancar. Sehingga hal tersebut memerlukan adanya pengelolaan risiko yang tepat untuk meminimalisir terjadinya risiko yang tidak diinginkan. Data untuk tugas akhir ini diperoleh dari pengamatan, studi pustaka, dan wawancara secara langsung dengan pihak KSPS Khoirul Ummah. Sumber data- data dalam penelitian ini berupa data primer dan sekunder. Dari data-data tersebut kemudian dianalisis secara mendalam untuk memperoleh gambaran riil yang terjadi di KSPS Khoirul Ummah dan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh dari penelitian tersebut menunjukan bahwa risiko operasional merupakan risiko yang terjadi di KSPS Khoirul Ummah disebabkan karena adanya dua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal, cara yang dapat dilakukan oleh KSPS Khoirul Ummah untuk meminimalisir terjadinya risiko adalah untuk faktor internal dengan controlling melakukan pengawasan terhadap kinerja pegawai serta memonitoring sistem dan prosedur pembiayaan yang ada, sedangkan untuk faktor eksternal dengan langkah penagihan, pendekatan, memberikan surat peringatan, penyitaan jaminan, dan pelelangan jaminan. Kata Kunci: Risiko Operasional, Pembiayaan Murabahah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Akuntansi (D3)
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 10 Jan 2023 02:14
Last Modified: 10 Jan 2023 02:14
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/26058

Actions (login required)

View Item View Item