UPAYA PENYELESAIAN TINDAK PIDANA PENCURIAN BIASA MELALUI PENDEKATAN RESTORATIVE JUSTICE (Studi Kasus di Polsek Gayamsari Semarang)

Yuliana, Ryka (2022) UPAYA PENYELESAIAN TINDAK PIDANA PENCURIAN BIASA MELALUI PENDEKATAN RESTORATIVE JUSTICE (Studi Kasus di Polsek Gayamsari Semarang). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
30301900308_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (245kB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Upaya Penyelesaian Tindak Pidana Pencurian Biasa Melalui Pendekatan Restorative Justice (Studi Kasus di Polsek Gayamsari Semarang)” dengan latar belakang semakin maraknya tindak pidana pencurian akibat dari berbagai macam permasalahan sosial dan ekonomi. Pencurian merupakan salah satu kejahatan terhadap harta benda yang sering dijumpai di masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis mengenai upaya penyelesaian, kendala, serta solusi dalam penyelesaian tindak pidana pencurian biasa melalui pendekatan restorative justice. Metode penelitian yang digunakan penulis ialah pendekatan yuridis sosiologis yaitu pendekatan dengan pemaparan suatu pernyataan yang ada dilapangan berdasarkan asas hukum, kaidah hukum, atau perundang-undangan yang berlaku yang berkaitan dengan permasalahan yang dikaji. Sumber data berupa data primer dan sekunder. Pengumpulan data melalui tahapan wawancara dan studi kepustakaan yang kemudian dianalisis secara kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penyelesaian tindak pidana pencurian biasa melalui pendekatan restorative justice di Polsek Gayamsari Semarang dapat dilakukan apabila kedua belah pihak setuju untuk menyelesaikan permasalahan dengan perdamaian dan bukan pengulangan tindak pidana (residivis). Adapun kendala yang dihadapi oleh Polsek Gayamsari Semarang dalam penerapan restorative justice adalah pandangan negatif dari korban maupun keluarga korban beserta masyarakat mengenai penyelesaian masalah menggunakan pendekatan ini karena dianggap polisi membela pelaku dan nominal yang diajukan keluarga korban sangat besar sehingga pelaku tidak dapat memenuhi tuntutan tersebut. Sedangkan solusi yang dilakukan oleh Polsek Gayamsari dalam menghadapi kendala atau hambatan adalah menyerahkan pelaksanaan mediasi kepada pihak pelaku dan korban, mengutamakan perlindungan terhadap kedua belah pihak, melakukan pendekatan kepada masyarakat, serta melakukan pengawasan yang ketat terhadap jalannya mediasi agar pelaksanan penyelesaian kasus dapat berjalan dengan baik. Kata kunci : pencurian biasa, kepolisian, restorative justice

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 09 Jan 2023 02:22
Last Modified: 09 Jan 2023 02:22
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25933

Actions (login required)

View Item View Item