TINJAUAN YURIDIS AKAD MURABAHAH DAN PENYELESAIAN SENGKETA JIKA TERJADI OVERMACHT PRESTASI ANTARA AL-MUSYTARI DENGAN BANK SYARIAH INDONESIA KCP A. YANI, PURWODADI, GROBOGAN

Salsabila, Rizkia Ayu (2022) TINJAUAN YURIDIS AKAD MURABAHAH DAN PENYELESAIAN SENGKETA JIKA TERJADI OVERMACHT PRESTASI ANTARA AL-MUSYTARI DENGAN BANK SYARIAH INDONESIA KCP A. YANI, PURWODADI, GROBOGAN. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
30301900301_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (297kB)

Abstract

Ketika seseorang tidak terpenuhi kebutuhan hidupnya seperti akan membeli rumah maupun kendaraan pribadi tetapi tidak memiliki cukup dana, mereka memecahkan solusinya dengan mengajukan pinjaman dana ke Lembaga Keuangan. Sebagian masyarakat Muslim menggunakan Lembaga Keuangan Syariah untuk membantu dalam pembelian barang agar terbebas dari bunga riba. Lembaga Keuangan Syariah tersebut dapat berupa Bank Syariah. Bank Syariah menawarkan beberapa produk yang salah satunya adalah pembiayaan pembelian barang melalui Akad Murabahah. Menurut Fatwa DSN-MUI No: 111/DSN-MUI/IX/2017 tentang Akad Jual Beli Murabahah disebutkan bahwa Akad bai' al-murabahah adalah akad jual beli suatu barang dengan menegaskan harga belinya kepada pembeli dan pembeli membayarnya dengan harga yang lebih sebagai laba. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan beban masyarakat dapat berkurang. Penelitian ini membahas tentang bagaimana pelaksanaan pembiayaan dengan Akad Murabahah hingga penyelesaian sengketa akbiat overmacht pada Bank Syariah Indonesia KCP A. Yani, Purwodadi, Grobogan. Penulis menggunakan metode penelitian Yuridis Sosiologis, yaitu penekanan penelitian yang bertujuan memperoleh pengetahuan hukum secara empiris dengan jalan terjun langsung ke objeknya. Dari hasil penelitian, penulis menyimpulkan bahwa pelaksanaan Akad Murabahah pada Bank Syariah Indonesia KCP A. Yani, Purwodadi, Grobogan telah sesuai dengan undang-undang yang berlaku yaitu Fatwa DSN-MUI No : 111/DSN-MUI/IX/2017 tentang Akad Jual Beli Murabahah maupun Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2008 tentang Perbankan Syariah. Penyelesaian sengketa antara shahibul maal dengan al-musytari telah tertuang dalam akad dengan adanya klausul yang menyatakan kedua belah pihak sepakat akan menyelesaiakan sengketa melalui musyawarah terlebih dahulu. Dalam menyelesaikan sengketa akibat overmacht, Bank Syariah Indonesia KCP A. Yani, Purwodadi, Grobogan menggunakan cara restrukturisasi kredit sesuai dengan Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 10/34/DPbS Tahun 2008 dengan menambahkan beberapa ketentuan. Kata kunci : Bank Syariah, Akad Murabahah, Overmacht

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Fakultas Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 09 Jan 2023 02:21
Last Modified: 09 Jan 2023 02:21
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25931

Actions (login required)

View Item View Item