PERMODELAN FRIKSI TIANG BOR DINDING KASAR DENGAN DIRECT SHEAR

SAPUTRA, AGAM FIRDAUSY and FIRDAUZY, AFFIT NOOR (2022) PERMODELAN FRIKSI TIANG BOR DINDING KASAR DENGAN DIRECT SHEAR. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
30201800009_fullpdf.pdf

Download (4MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (251kB)

Abstract

Pada kebanyakan proyek konstruksi yang menggunakan fondasi tiang bor, proses pengeboran tanahnya tidak selalu menghasilkan dinding keliling yang halus, maka pada penelitian ini bertujuan untuk mencari pengaruh dinding yang kasar terhadap tahanan gesek fondasi tiang bor melalui percobaan memodelkan dinding tiang bor yang kasar pada laboratorium menggunakan uji direct shear. Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimen skala laboratorium dengan mencari nilai PI untuk menentukan jenis tanah, mencari nilai faktor adhesi dengan melakukan uji direct sheer, dan dihitung tahanan gesek menggunakan rumus fs = a x c. Nilai PI yang didapat sebesar 40,42%. Tahanan gesek antara tanah lempung dan beton polos 0,189 kg⁄〖cm〗^2, sedangkan tahanan gesek antara tanah lempung dan beton kekasaran 4, tanah lempung dan beton kekasaran 6, tanah lempung dan beton kekasaran 8 adalah 0,223 kg⁄〖cm〗^2 ; 0,226 kg⁄〖cm〗^2; 0,24 kg⁄〖cm〗^2 . Pengaruh dinding tiang bor yang kasar adalah semakin kasar permukaan tiang bor maka semakin besar pula nilai tahanan gesek (Fs). Dengan semakin besarnya nilai Fs maka semakin besar daya dukung pondasi tiang bor. Kata Kunci : Direct Shear; Fondasi Tiang bor; Tahanan Gesek

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 30 Dec 2022 03:42
Last Modified: 30 Dec 2022 03:42
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25545

Actions (login required)

View Item View Item